Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - CEO Ducati, Claudio Domenicali, membeberkan peranan Andrea Dovizioso dalam menjadikan Danilo Petrucci sebagai rekan duetnya pada musim ini.
Usai meraih kemenangan di Italia, Danilo Petrucci berada di posisi terdepan untuk tetap menjadi pembalap pabrikan Ducati pada musim depan.
Danilo Petrucci sendiri sedang terlibat persaingan dengan Jack Miller (Pramac Racing) untuk memperebutkan satu slot pembalap pabrikan Ducati untuk musim 2020.
Pada musim lalu, saat masih membalap untuk Pramac Racing, Petrucci juga sudah terlibat persaingan serupa dengan Miller untuk mengisi tempat yang sama pula.
Saat itu, Jack Miller mempunyai kans yang lebih besar untuk naik kelas menjadi pembalap pabrikan Ducati dan menggantikan posisi Jorge Lorenzo.
Hingga akhirnya, Ducati memutuskan Danilo Petrucci sebagai rekan Andrea Dovizioso di tim pabrikan Ducati untuk MotoGP 2019.
Baru-baru ini, Claudio Domenicali menyebut jika ada peran Andrea Dovizioso dalam pemilihan Danilo Petrucci.
Pembalap yang akrab disapa Dovi itu seolah-olah menjadi sponsor bagi Petrucci untuk bisa membalap bersama tim pabrikan Ducati musim ini.
Baca Juga: Berita Transfer - De Ligt Tolak Man United, 3 Klub Lain Masih Mengejar