Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pembalap Monster Energy Yamaha, Valentino Rossi, memberikan komentarnya soal kemungkinan melaju pada ajang balapan berbeda.
Sebelumnya, Valentino Rossi mendapat tantangan dari pembalap MotoGP lainnya yaitu Andrea Dovizioso untuk melaju di ajang balapan mobil bernama Deutsche Tourenwagen Masters (DTM).
Andrea Dovizioso sendiri sudah lebih dulu menjajal mobil balap DTM pada akhir Mei lalu sebagai tamu undangan.
"Akan menarik balapan melawan satu sama lain. Saya ingin melawan dia (Valentino Rossi) di balapan mobil. Mungkin di masa depan," ucap Dovizioso kala itu.
Kini, Valentino Rossi menjawab tantangan dari Andrea Dovizioso tersebut.
Valentino Rossi sudah berjanji akan ikut menjajal balapan mobil tersebut seperti Andrea Dovizioso.
Namun, Valentino Rossi belum bisa memastikan kapan dirinya akan menjajal balapan DTM itu.
"Sayangnya tahun ini tidak bisa. Namun, saya berjanji akan datang ke sana di masa depan sebagai seorang pembalap!," tutur Rossi yang dikutip BolaSport.com dari Speedweek.
Baca Juga: Justin Bieber Menantang Tom Cruise untuk Bertarung di Oktagon
Valentino Rossi saat ini sedang fokus untuk menatap seri balapan selanjutnya yaitu seri MotoGP Catalunya 2019.
MotoGP Catalunya 2019 sendiri akan dilangsungkan pada 14-16 Juni mendatang di Circuit de Barcelona-Catalunya.
Kontrak Jorge Lorenzo Diprediksi Akan Dicabut oleh Tim Repsol Honda https://t.co/hwx9kxSG95
— BolaSport.com (@BolaSportcom) June 4, 2019