Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Milan Incar 4 Pemain Real Madrid yang Bernilai Rp 2,3 Triliun

By Sri Mulyati - Rabu, 12 Juni 2019 | 14:30 WIB
Penyerang Real Madrid, Gareth Bale. (TWITTER.COM/BBCSPORTS)

BOLASPORT.COM - Inter Milan mulai melirik sejumlah pemain Real Madrid untuk didatangkan pada bursa transfer musim panas 2019.

Tidak tanggung-tanggung, Inter Milan langsung mengincar empat pemain sekaligus dari Real Madrid.

Dilansir BolaSport.com dari Mundo Deportivo, Inter Milan membidik Gareth Bale, Nacho Fernandez, Mateo Kovacic, dan Lucas Vazquez.

Langkah Inter Milan mendatangkan seluruh pemain tersebut jelas tidak akan mudah.

Pasalnya, Inter Milan harus menyiapkan dana sebesar 145 juta euro (sekitar Rp 2,3 triliun).

Baca Juga: Conte Temui Petinggi Inter Milan, Ajukan 3 Pemain untuk Dilepas

Dari keempat pemain tersebut, Bale jelas menjadi pemain yang paling sulit didatangkan.

Selain memiliki harga pasar lebih mahal dari yang lain, Bale juga menuntut gaji yang tinggi.

Saat ini, Bale menerima gaji sebesar 15 juta euro (sekitar Rp 242 miliar) dari Real Madrid.