Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Borneo FC Alami Peningkatan Signifikan Selama Latihan Pasca-lebaran

By Nungki Nugroho - Rabu, 12 Juni 2019 | 17:45 WIB
Winger Borneo FC, Terens Puhiri, saat mengikuti latihan tim di Lapangan Yogyakarta Internasional School. (BORNEOFC.ID)

BOLASPORT.COM - Para pemain Borneo FC mengalami peningkatan selama menjalani sesi latihan di Yogyakarta setelah libur lebaran.

Borneo FC menjalani pemusatan latihan setelah libur lebaran di Yogyakarta terhitung sejak 8 Juni 2019.

Pemusatan latihan dilakukan Borneo FC sebagai persiapan jelang bergulirnya kembali kompetisi Liga 1 2019.

Baca Juga: Sebelum Lawan timnas Indonesia, Vanuatu Tak Bisa Menang Lawan 9 Pemain

Kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia ini sempat diliburkan oleh operator kompetisi, PT Liga Indonesia Baru (LIB) mulai akhir Mei 2019.

Memasuki hari kelima latihan, para pemain Borneo FC dinilai menunjukkan peningkatan performa.

Baca Juga: Charis Yulianto Bocorkan Materi Latihan untuk Pemain Borneo FC

Baca Juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 – Menang, Timnas Brunei Gagal Melaju

Hal ini sebagaimana disampaikan oleh asisten pelatih Borneo FC, Ahmad Amiruddin.