Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Harus Raih Minimal 92 Poin, Makin Sulit Jadi Juara 5 Liga Top Eropa

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 14 Juni 2019 | 05:00 WIB
Manchester City sukses memenangkan trofi Piala FA usai mengalahkan Watford 6-0 di Stadion Wembley (TWITTER.COM/REUTERS)

BOLASPORT.COM - Sebuah hasil penelitian yang menarik diumumkan oleh CIES Football Observatory pada pekan lalu.

Penelitian itu mencari tahu berapa persen poin yang didapatkan sebuah klub saat menjadi juara di 5 liga top Eropa dalam 20 tahun terakhir.

Hasil penelitian mengungkapkan bahwa persentase poin yang didapatkan sebuah klub untuk menjadi juara di 5 liga top Eropa terus-menerus meningkat.

Pada periode lima tahunan antara 1999-2000 hingga 2003-2004, rata-rata klub juara di 5 liga top Eropa mendapatkan 69,9% dari poin maksimal yang bisa diperoleh.

Juventus misalnya, pada 2001-2002 bisa menjadi juara Liga Italia dengan hanya mendapatkan 71 poin atau 69,6% dari 102 poin maksimal yang dapat dikoleksi.

Liga Italia 2001-2002 masih diikuti 34 tim sehingga poin maksimal yang bisa didapatkan adalah 102.

Di periode lima tahunan berikutnya, 2004-2005 hingga 2008-2009, rata-rata persentase poin juara naik menjadi 73,79%.

Pada periode itu, di Liga Italia koleksi 71 poin seperti Juventus pada 2001-2002 tidak cukup lagi untuk menjadi kampiun.

Inter Milan, yang menjadi juara Liga Italia pada 2008-2009 misalnya, harus mengumpulkan 84 poin (73,7%) untuk menjadi juara.