Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Real Madrid telah merekrut Eden Hazard, Luka Jovic, Ferland Mendy, Rodrygo Goes, dan Eder Militao pada bursa transfer Liga Spanyol musim panas ini.
Lima pemain yang telah dibeli Real Madrid pada bursa transfer Liga Spanyol musim panas ini membuat skuat Los Blancos menjadi sangat gemuk.
Soalnya, Real Madrid juga menerima pemain-pemain yang kembali dari masa peminjaman di klub lain.
Ada Theo Hernandez (dari Real Sociedad), Andrii Lunin (Leganes), Mateo Kovacic (Chelsea), Raul de Tomas (Rayo Vallecano), James Rodriguez (Bayern Muenchen), Martin Odegaard (Vitesse), dan Borja Mayoral (Levante).
Satu pemain pinjaman lainnya, Lucas Silva (Cruzeiro), dikabarkan pasti akan dijual permanen setelah kembali walaupun klub tujuannya belum diketahui.
Dengan belanja yang telah dilakukannya dan kembalinya pemain pinjaman, Real Madrid sekarang memiliki 37 pemain!
Skuat ini jelas terlalu gemuk karena regulasi Liga Spanyol hanya mengizinkan sebuah klub mendaftarkan 25 orang pemain.
Jadi, di posisinya sekarang, Real Madrid harus melepas 12 pemain untuk memenuhi regulasi Liga Spanyol.
Berikut adalah pemain yang diperkirakan akan bertahan maupun hengkang seperti dikutip Bolasport.com dari Marca.