Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebut Manahati, Simon McMenemy Minta Pemain Indonesia Jaga Sikap

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 15 Juni 2019 | 10:00 WIB
Gelandang PS TNI, Manahati Lestusen, dalam pertandingan melawan Persebaya Surabaya di Piala Presiden (suryo)
 
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy meminta kepada semua pemain untuk bisa menjaga sikap selama membela klubnya.

Simon McMenemy tidak mau para pemain Indonesia memiliki sikap indispliner seperti yang dilakukan oleh kapten PS Tira Persikabo, Manahati Lestusen.

Baca Juga: Laga Kandang Pertama di Timnas Indonesia, Simon McMenemy Antusias

Manahati Lestusen tidak dipanggil ke timnas Indonesia untuk uji coba melawan Yordania dan Vanuatu karena perilakunya.

Dia menanduk gelandang Persebaya Surabaya, M Hidayat pada perempat final Piala Indonesia 2018. 

Baca Juga: Timnas Indonesia Vs Vanuatu, Laga FIFA A Match dengan Wasit Lokal

Simon McMenemy tidak suka dengan sikap Manahati Lestusesn yang dinilai terlalu berlebihan.

"Manahati tidak saya panggil dan itu keputusan saya karena sikap indispliner," kata Simon McMenemy di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (14/6/2019).

Simon McMenemy pun memberikan warning kepada pemain lain bila ingin dipanggil ke timnas Indonesia.

Baca Juga: Kalteng Putra Tantang Kontestan Liga 2 2019 di Laga Uji Coba 

Pelatih asal Skotlandia itu meminta kepada anak-anak asuhnya harus tetap menunjukan sikap respek ke tim lawan.

"Buat saya, ketika Anda sudah menjadi pemain timnas Indonesia, Anda harus tetap menjadi pemain timnas Indonesia baik ketika di timnas Indonesia maupun klub," ucap Simon McMenemy.

Eks pelatih Bhayangkara FC itu berharap pertandingan melawan Vanuatu di SUGBK, Sabtu (15/6/2019), bisa sesuai dengan keinginannya. 

Baca Juga: Lebih dari 100 Wakil Merah Putih Akan Turun pada Indonesia Open 2019
 
Setidaknya, kekalahan 1-4 dari Yordania belum lama ini menjadi sebuah pelajaran berharga bagi timnas Indonesia.
 
"Saya berharap melawan Vanuatu, kami tetap bisa bermain seperti yang diinginkan. Kami ingin meraih hasil yang bagus," tutur Simon McMenemy.