Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Lawan timnas Indonesia pada laga uji coba terdekat, timnas Vanuatu, relatif kurang terdengar kiprahnya di jagat sepak bola dunia.
Timnas Vanuatu akan dijamu timnas Indonesia pada laga uji coba bertajuk FIFA A Match, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Sabtu (15/6/2019), pukul 18.30 WIB.
BolaSport.com berkesempatan berbincang dengan pelatih timnas Vanuatu, Paul Munster, untuk menggali informasi tentang mereka, seusai sesi jumpa pers yang digelar menjelang jamuan timnas Indonesia, Jumat (14/6/2019).
Diakui Paul Munster, dia memikul banyak tugas bersama timnas Vanuatu dengan segala keterbatasan yang ada.
Berbagai level jenjang usia hingga timnas wanita, ternyata juga diamanahkan PSSI-nya Vanuatu (VFF) kepada Paul Munster.
Terdekat, Paul Munster sudah dihadapkan tiga agenda besar timnas Vanuatu pada ajang Pacific Games 2019, Kualifikasi Olimpiade 2020, dan Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Dikutip dari BBC, Paul Munster menargetkan dan bermimpi untuk mengantar timnya lolos ke Piala Dunia 2022 di Qatar.
Sebuah target besar dari seorang pelatih negara kecil yang hanya memiliki sekitar 276 ribu penduduk.
Pada rangking terkini FIFA, timnas Vanuatu tempati posisi ke-163 atau hanya berjarak tiga tangga dengan timnas Indonesia di posisi ke-160.