Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Catalunya 2019 - Quartararo Kaget Jadi yang Tercepat pada FP2

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 15 Juni 2019 | 06:35 WIB
Pembalap tim Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo (twitter.com/MotoGP)

BOLASPORT.COM - Pembalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo, terkejut dengan kecepatannya saat menjalani sesi latihan bebas alias free practice pada seri MotoGP Catalunya di Circuit de Barcelona-Catalunya, Jumat (14/6/2019).

Fabio Quartararo menjadi pembalap tercepat pada sesi latihan bebas kedua (FP2) setelah mencatat waktu putaran 1 menit 40,079 detik.

Hasil tersebut diraih Quartararo tiga hari setelah menjalani operasi lengan pada hari Selasa (11/6/2019) menyusul cedera yang dialami pada MotoGP Italia.

"Saya tidak mengonsumsi obat pengurang rasa sakit, jadi hasil ini sangat bagus," kata Quartararo yang dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Tentu saja saya akan mengonsumsi sebelum balapan, jadi saya tidak tahu bagaimana perasaan sakit saat balapan nanti," ucap dia melanjutkan.

Fabio Quartararo pun terkejut dengan hasilnya.

Baca Juga: Valtteri Bottas Tidak Tertekan untuk Kejar Peringkat Lewis Hamilton

"Sejujurnya saya tidak menyangka bisa menjadi pembalap tercepat pada sesi latihan setelah kurang dari seminggu menjalani operasi," ujar Quartararo.

Sesi latihan ketiga dijadwalkan berlangsung pada Sabtu (15/6/2019) pukul 14.55 WIB.