Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Indra Sjafri, mengatakan skuatnya akan melakoni laga uji coba melawan timnas U-23 Iran.
Rencananya uji coba timnas U-23 Indonesia melawan Iran digelar dalam dua pertandingan.
Pertandingan pertama akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat.
Setelah bermain di Jakarta, uji coba timnas U-23 Indonesia akan bertanding melawan negara Asia Tengah itu di Stadion Papua Bangkit, Jayapura.
Uji coba kontra Iran sebagai salah satu persiapan timnas U-23 Indonesia untuk tampil di SEA Games 2019 yang digelar pada Desember mendatang.
Baca Juga: Indonesia Paling Bagus se- ASEAN pada Piala Asia Futsal U-20 2019
Dipilihnya Stadion Papua Bangkit juga karena sekaligus meresmikan venue tersebut yang nantinya akan dipakai untuk PON 2020.
"Nanti kalau tidak salah ada uji coba Internasional melawan timnas U-23 Iran ya," kata Indra Sjafri kepada awak media termasuk BolaSport.com di Kantor Nendia Primarasa, Duren Tiga, Jakarta Selatan, Rabu (19/6/2019).
"Kalau tidak salah kami akan bermain di SUGBK dan Stadion Papua Bangkit," ucap Indra Sjafri menambahkan.