Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Barcelona akan mendapatkan amunisi anyar, khususnya di area penjaga gawang pada bursa transfer musim panas ini.
Penjaga gawang Valencia, Neto, akan menjadi pemain baru Barcelona pada jendela transfer musim panas ini.
Kesepakatan tersebut akan terjadi di pekan-pekan terakhir bulan Juni.
Dilansir BolaSport.com dari Sport, Barcelona dan Valencia telah menyetujui biaya transfer senilai 25 juta euro (sekitar Rp 403 miliar).
Baca Juga: Masa Lalu Jadi Inspirasi Nakhoda Baru AC Milan Kembalikan Kejayaan
Penandatanganan Neto ke Barcelona juga menjadi bagian kesepakatan Jasper Cillessen yang berganti kostum ke Valencia pada musim panas ini.
Namun, berbeda dengan kesepakatan yang pernah terjadi, kedua transfer pemain ini sedikit memiliki perbedaan secara teknis.
Neto akan pindah ke Barcelona terlebih dahulu sebelum akhir Juni, sementara Jasper Cillessen akan pindah ke Valencia ketika bursa transfer resmi dibuka pada 1 Juli.
Hal itu karena Valencia butuh dana sekitar 25-30 juta euro sebelum tenggat 30 Juni agar menyeimbangkan neraca keuangan musim ini sesuai arahan Financial Fair Play.
Setelah itu, saat memasuki Juli, baru Valencia akan membeli Cillessen dengan harga yang sama sebagai kompensasi penjualan Neto.
Kiper bernama asli Norberto Murara itu sejatinya menjadi pilihan utama sebagai kiper Valencia.
Baca Juga: Kabar Gembira untuk Kaum Hawa, Real Madrid Bakal Punya Tim Wanita
Hubungan tidak baik antara Neto dan pelatih Marcelino Garcia Toral membuat Neto ingin segera angkat kaki dari Stadion Mestalla.
Kiper asal Brasil tersebut tidak menyukai rotasi yang dilakukan sang pelatih terhadap kedua kiper di Valencia, terutama saat final Copa del Rey musim lalu.
Pada musim 2018-2019, Neto total memainkan 39 pertandingan di semua ajang bersama El Che dengan 34 pertandingan di liga domestik dan 5 kali tampil di Liga Europa.
Sementara itu, Cillessen sudah menjadi pelapis Marc-Andre ter Stegen sejak didatangkan pada 2016 dari Ajax Amsterdam.
Baca Juga: Gaji Gila Matthijs de Ligt di Juventus, Cuma Kalah dari Ronaldo
Kiper asal Belanda tersebut hanya menghabiskan kariernya di Copa del Rey selama berkostum Barcelona.
Valencia merasa senang dengan kedatangan Cillessen mengingat mereka butuh sosok penjaga gawang berpengalaman untuk berkiprah di Liga Champions musim depan.
Selain Cillessen, El Che juga berkesempatan untuk mendatangkan dua gelandang milik Blaugrana, yakni Denis Suarez dan Rafinha pada bursa transfer musim panas ini.