Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang MotoGP Belanda 2019, Marc Marquez Pede Petik Hasil Maksimal

By Agung Kurniawan - Rabu, 26 Juni 2019 | 10:05 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat melakukan selebrasi usai menjadi juara pada MotoGP Catalunya 2019, Minggu (16/6/2019) (twitter.com/HRC_MotoGP)

BOLASPORT.COM - Marc Marquez (Repsol Honda) tengah berada dalam percaya diri tinggi jelang mentas pada MotoGP Belanda 2019 akhir pekan ini.

Marc Marquez ingin melanjutkan tren positif yang diraihnya pada awal musim ini kala mengaspal di Sirkuit Assen, Belanda.

Marquez mampu tampil mentereng pada tujuh seri MotoGP 2019 yang telah berlangsung dan membuatnya untuk sementara berada di puncak klasemen sementara.

Kini, jelang bergulirnya GP Belanda 2019, Marc Marquez yakin bakal kembali meraih hasil positif dengan meraih poin sempurna.

"Saya yakin kami akan menjalani balapan yang hebat pada hari Minggu nanti," ucap Marc Marquez dilansir BolaSport.com dari crash.

"Dengan cuaca yang terlihat bagus, saya merasa percaya diri bisa kembali tampil kuat akhir pekan ini," tutur Marquez.

Baca Juga: Jadwal Laga Tunda Pekan Keempat Liga 1 2019, Tiga Partai Lebih Awal

Pembalap asal Spanyol ini mempunyai catatan yang mengesankan saat mengaspal di Negeri Kincir Angin pada musim lalu.

Pada GP Belanda 2018, Marc Marquez berhasil naik podium tertinggi disusul Alex Rins (Suzuki Ecstar) dan Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha).

The Baby Alien pun berjanji akan kembali menyuguhkan penampilan impresif untuk para penggemar yang hadir secara langsung untuk mendukungnya.

"Saya sudah tidak sabar untuk kembali membalap di Assen," kata pria 26 tahun itu.

"Kami mempunyai beberapa duel hebat pada musim lalu dan telah menampilkan sebuah pertunjukkan yang bagus untuk para penggemar," ujar Marc Marquez mengakhiri.

Baca Juga: Agen Sudah Tiba di Inter Milan, Kepindahan Lukaku Segera Disepakati?

Pembalap berjulukan The Baby Alien itu datang ke Assen dengan bekal empat kemenangan dan dua kali finis runner up dari tujuh seri yang telah dilakoni.

Saat ini, Marc Marquez mampu memuncaki klasemen sementara dengan 140 poin atau unggul  37 angka dari pesaing terdekatnya, Andrea Dovizioso (Ducati).

Rangkaian sesi MotoGP Belanda 2019 sendiri akan mulai bergulir pada Jumat (28/6/2019) di mana seluruh rider akan menjalani dua kali sesi latihan bebas.

Adapun sesi balapan MotoGP Belanda 2019 sendiri baru akan digelar pada Minggu (30/6/2019) mulai pukul 19.00 WIB.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P