Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - AC Milan dikabarkan membuat manuver untuk mendatangkan pemenang Ballon d'Or Luka Modric pada bursa transfer musim panas ini.
Kesepakatan dengan UEFA untuk dikeluarkan dari Liga Europa musim 2019-2020 memang tak selamanya buruk bagi AC Milan.
Sebab, mereka kini punya kesempatan untuk memperbaiki skuat tanpa terancam melanggar Financial Fair Play yang sebelumnya menjadi momok.
AC Milan pun mulai berbenah dengan mengincar beberapa nama pemain anyar.
Baca Juga: Inter Milan Resmi Datangkan Diego Godin dari Atletico Madrid
Secara mengejutkan, salah satu pemain yang masuk dalam radar Rossoneri adalah peraih gelar Ballon d'Or 2018, Luka Modric.
Secara kebetulan, Chief Football Officer AC Milan yang baru, Zvonimir Boban, juga berasal dari Kroasia, sama seperti Luka Modric.
Dilansir BolaSport.com dari Calciomercato, Zvonimir Boban sudah mencoba untuk membujuk Luka Modric agar mau bergabung dengan AC Milan.
Komunikasi dilakukan ketika pemain bernomor punggung 10 itu tengah berlibur.