Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda Real Madrid dan Chelsea, Claude Makelele, memberi komentar terkait peran yang dilakoni Eden Hazard kelak di El Real.
Kepindahan Eden Hazard menuju Real Madrid meninggalkan tinta emas buat Chelsea.
Eden Hazard mengantar Chelsea memenangi tujuh gelar juara yang dua di antaranya adalah trofi Liga Europa.
Tak berhenti di situ, Eden Hazard juga masuk dalam 10 besar pencetak gol terbanyak sepanjang masa Chelsea.
Ia duduk di urutan kesembilan dengan membukukan 110 gol melalui 352 laga di berbagai ajang antara 2012-2019.
Baca Juga: Real Madrid Ajukan Permintaan Khusus untuk Tiga Laga Awal Liga Spanyol
Belum lagi torehan assistnya buat The Blues yang mencapai 92. Tak salah jika menyebut kontribusi Hazard untuk Chelsea begitu besar.
Walau begitu, Claude Makelele memandang bahwa sang pemain akan memiliki peran yang berbeda dalam balutan seragam Real Madrid.
"Ia begitu digantungkan untuk menentukan hasil pertandingan ketika membela Chelsea," ujar Makelele seperti dikutip BolaSport.com dari laman Marca.
"Namun, hal itu tak akan terjadi di Real Madrid karena Hazard akan memiliki rekan yang punya level serupa dengan ia atau bahkan lebih tinggi," ucap Makelele menyambung.
Baca Juga: Trisula Maut Real Madrid, Zinedine Zidane Mencari Pendamping Duet BH
Peran Hazard di Real Madrid dipandang tak akan sesentral saat di Chelsea, tetapi hal tersebut justru dinilai positif oleh Makelele.
Pria yang mengantar El Real juara Liga Champions musim 2001-2002 ini meyakini bahwa itu akan membuat Hazard mampu menampilkan potensi maksimalnya.
"Saat di Chelsea, kita masih melihat sebagian kecil dari potensi yang ia miliki. Sekarang dengan seragam Real Madrid, Hazard akan memberi pertunjukan yang lebih banyak," Makelele lagi.