Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga 2 2019, PSIM Yogyakarta Takluk di Kandang dari Persik

By Nungki Nugroho - Senin, 1 Juli 2019 | 21:15 WIB
Striker PSIM Yogyakarta, Cristian Gonzales, berebut bola dengan pemain Persik Kediri di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada 1 Juli 2019. (INSTAGRAM PSIM)

BOLASPORT.COM - PSIM Yogyakarta menelan kekalahan kandang pertama saat menjamu Persik Kediri pada pekan ketiga Liga 2 2019, Senin (1/7/2019).

PSIM Yogyakarta kalah 1-2 dari Persik Kediri pada pekan ketiga Liga 2 2019 di Stadion Sultan Agung, Kabupaten Bantul.

PSIM sebenarnya sempat unggul melalui gol dari Rossi Noprihanis pada menit ke-40.

Namun, tim tamu sukses membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui gol dari Risna Prahalabenta (54') dan Arif Yanggi (85').

Baca Juga: Sembilan Poin Imbauan Brajamusti Jelang Laga PSIM Vs Persik Kediri

Ini menjadi kekalahan kedua secara beruntun bagi skuat Laskar Mataram.

Baca Juga: Persib Butut Bergema dari Bobotoh, Robert Rene Alberts Katakan Hal Ini

Sebelumnya, PSIM takluk dari Mitra Kukar pada pekan kedua Liga 2 2019 di Stadion Aji Imbut, Tenggarong, Rabu (26/6/2019).

Sementara itu, Persik sukses naik ke puncak klasemen Wilayah Timur Liga 2 2019 dengan mengoleksi tujuh poin dari tiga pertandingan.

Baca Juga: Kejutan dari Fernando Torres dengan Dua Gol pada Liga Jepang 1 2019

Laga lainnya hari ini mempertemukan PSBS Biak melawan Persatu Tuban.

Baca Juga: Menang atas Persela, Djanur Sebut Persebaya Lemah dalam Dua Hal

Senasib dengan PSIM, PSBS dipaksa menyerah 0-1 dari Persatu melalui gol tunggal dari Achmad Nuril Mubin pada menit ke-54.

Baca Juga: Sepekan, Dua Kegagalan Harus Diterima oleh Saddil Ramdani di Malaysia

Dengan begitu, Persatu naik ke peringkat kelima klasemen sementara Wilayah Timur Liga 2 2019 dengan koleksi empat poin.

Masih ada sembilan pertandingan yang akan digelar pada pekan ketiga Liga 1 2019 hingga Selasa (2/7/2019).

Baca Juga: Timnas Thailand Bakal Ditangani Eks Pelatih Peserta Piala Dunia 2018

Baca Juga: Liga Thailand 1 - Dua Eks Pemain Persib Bandung Nasibnya Jauh Berbeda

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P