Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Vs PSS Sleman - Awas, Riko Simanjuntak Diincar Winger Ini!

By magangbolasport - Selasa, 2 Juli 2019 | 13:15 WIB
Striker Bhayangkara FC, Paulo Sergio (kiri), berebut bola dengan pemain PSS Sleman, Rangga Muslim, p (japrit)

BOLASPORT.COM - Pemain sayap PSS Sleman, Rangga Muslim Perkasa akan waspadai pergerakan Riko Simajuntak dalam laga kontra Persija Jakarta pada Rabu (3/7/2019).

Pada pekan keenam Liga 1 2019, PSS Sleman akan bertandang ke markas klub asal ibu kota, Persija Jakarta tengah pekan ini.

Pertandingan antara skuad Macan Kemayoran melawan pasukan Elang Jawa tersebut akan digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi.

Baca Juga: Akibat Aksi Pelemparan Botol, Persib Didenda Sebesar Rp70 Juta

Persija pasti akan mengincar poin penuh dalam laga itu, karena ingin mengincar kemenangan perdana di depan pendukung setia mereka, The Jak Mania.

Tentunya dalam mengantisipasi hal tersebut, PSS Sleman akan berusaha maksimal untuk menggagalkan misi Persija serta mencuri poin di kandang Macan Kemayoran.

Baca Juga: Eks Gelandang Persib Rasakan Kemenangan dengan Banyak Gol di Australia

Baca Juga: Playmaker Potensial Berdarah India Jadi Rekrutan Baru Bayern Muenchen

Salah satunya pemain PSS Sleman, Rangga Muslim yang akan mewaspadai pergerakan winger Persija Jakarta, Riko Simanjuntak.

"Riko memiliki kualitas dengan kecepatanya. Saya optimistis mampu mempersempit ruang geraknya," kata Rangga Muslim yang dilansir BolaSport.com dari situs resmi PSS Sleman.

Baca Juga: Baru Cetak Satu Gol, Marko Simic Bisa Dievaluasi Tim Pelatih Persija

Mantan pemain Persebaya tersebut juga mengatakan, sudah mengetahui cara main Persija.

Semua itu saat PSS Sleman menghadapi skuad Macan Kemayoran pada penyisihan Piala Presiden 2019.

Baca Juga: Liga Jepang 1 2019 Dimeriahkan Dua Gol dari Dua Eks Pemain Barcelona

"Pengalaman pada turnamen Piala Presiden 2019 yang lalu, setidaknya memberikan kami sedikit gambaran cara bermain dari Persija," ujar Rangga menjelaskan.

Rangga muslim sedang dalam kepercayaan tinggi jelang menghadapi Persija Jakarta.

Setelah sebelumnya, dia dinobatkan jadi man of the match dalam laga PSS kontra Bhayangkara FC, 21 Juni 2019.

Baca Juga: PSS Sleman Punya Bekal Positif Jelang Hadapi Persija Jakarta

Pemain berumur 25 tahun itu juga mengatakan tentang kesiapan dirinya melakoni pertandingan melawan juara Liga 1 2018 tersebut.

"Insya Allah, saya selalu siap menghadapi Persija ataupun melawan tim lainya," tutur Rangga.

Baca Juga: Takut Rugi, Alasan Persija Jakarta Tidak Pakai SUGBK Lawan PSS Sleman

Kedua tim diprediksi akan saling berusaha meraih poin maksimal dalam laga tersebut untuk memperbaiki posisi pada klasemen Liga 1 2019.

Saat ini, PSS Sleman berada di peringkat kesembilan dengan meraih enam poin dari sekali menang dan meraih tiga kali hasil imbang.

Sedangkan Persija menempati posisi ke-16 dengan mengoleksi nilai dua dari dua kali imbang serta dua laga yang berakhir kekalahan.

Baca Juga: Persib Butut Bergema dari Bobotoh, Robert Rene Alberts Katakan Hal Ini

Baca Juga: Kejutan dari Fernando Torres dengan Dua Gol pada Liga Jepang 1 2019

Baca Juga: Liga Thailand 1 - Dua Eks Pemain Persib Bandung Nasibnya Jauh Berbeda

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P