Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Fakta Zidane Iqbal, Pemain Man United yang Dikira Keturunan Indonesia

By Pradipta Indra Kumara - Rabu, 3 Juli 2019 | 10:17 WIB
Pemain Akademi Manchester United, Zidane Iqbal, sempat dikira keturunan Indonesia. (TWITTER.COM/REDARMYACADEMY)

BOLASPORT.COM - Belakangan ini publik sepak bola Indonesia diramaikan berita tentang sosok pemain muda Manchester United Zidane Iqbal.

Zidane Iqbal sempat dikabarkan merupakan pemain Manchester United berdarah Indonesia.

Berita tersebut sempat membuat heboh, karena nama Zidane Iqbal tiba-tiba melejit setelah dikabarkan memiliki keturunan Indonesia.

Baca Juga: Pemain Man United U-16 Zidane Iqbal Konfirmasi Tak Punya Darah Indonesia

Zidane Iqbal sempat disebut-sebut memiliki keturunan Indonesia oleh sebuah situs database pemain sepak bola.

Namun kabar soal memiliki keturunan Indonesia telah dibantah Zidane Iqbal.

"Maaf saya tak punya darah Indonesia," kata Zidane membalas pesan @indoftblscout yang dikutip BolaSport.com.

Terkait konfirmasi tersebut, berikut ini fakta mengenai Zidane Iqbal.

1. Berusia belia