Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ada Cristiano Ronaldo di Balik Kepindahan Adrien Rabiot ke Juventus

By Ahmad Tsalis - Rabu, 3 Juli 2019 | 20:11 WIB
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo. (TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN)

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo jadi salah satu alasan Adrien Rabiot merapat ke Juventus pada musim panas 2019.

Adrien Rabiot telah mengakui bahwa Gianluigi Buffon merupakan sosok yang menuntunnya menuju Juventus.

Sebab, Adrien Rabiot merasakan satu tim dengan Gianluigi Buffon pada musim 2018-2019 di Paris Saint-Germain.

Gianluigi Buffon memberikan petuah dan beberapa hal menarik soal Juventus kepada Adrien Rabiot.

Baca Juga: Karena Gianluigi Buffon, Adrien Rabiot Tambatkan Hati ke Juventus

Namun, selain Buffon, ada figur lain yang membikin gelandang 188 sentimeter ini mau gabung ke Juventus. Ia adalah sang superstar, Cristiano Ronaldo.

"Ronaldo adalah seorang juara yang hebat, sebagaimana para pemain lainnya," ucap Rabiot, seperti dikutip BolaSport.com laman resmi Juventus.

"Karena itu, ia juga berperan dalam keputusan saya (memilih klub ini)," kata gelandang berambut ikal ini menambahkan.

Baca Juga: Gelandang Tengah Juventus Bejibun, Adrien Rabiot Mau Dipasang di Mana?

TWITTER.COM/JUVENTUSFCEN
Adrien Rabiot diperkenalkan sebagai pemain baru Juventus, Selasa (2/7/2019).

Disamping itu, Rabiot menyadari bahwa Juventus merupakan sebuah klub besar.

Oleh karena itu, ia berkeyakinan dapat tertular ke arah yang baik dengan bergabung bersama Ronaldo dkk.

"Atmosfer ruang ganti tim amat positif karena para pemain di sini profesional dan saling perhatian satu sama lain," ujar Rabiot lagi.

Baca Juga: Transfer Raksasa Italia: Juventus, Napoli, Inter Milan Kompak Tebalkan Tembok Dulu

Adapun legenda timnas Prancis, Laurent Blanc, juga percaya bahwa Rabiot akan memiliki hubungan yang harmonis dengan Ronaldo.

"Tentu saja ia bisa serasi, Adrien adalah bocah yang memiliki karakter. Memiliki karakter bukanlah suatu kekurangan," kata Blanc seperti dikutip BolaSport.com dari La Gazzetta dello Sport.

"Sebaliknya, itu adalah tanda seorang pemain berkualitas hebat," tutur pria yang melatih Rabiot di PSG antara 2013-2016 ini lagi.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P