Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditinggal Luciano Leandro, Persipura Tetap Fokus Hadapi Arema FC

By Bayu Chandra - Rabu, 3 Juli 2019 | 20:30 WIB
Tinus Pae (kiri) dan pelatih kiper Persipura, Alan Haviluddin, saat jumpa pers menjelang laga melawan Arema FC, Rabu (3/7/2019). (ANDIHARTIK/KOMPAS.COM)

BOLASPORT.COM - Persipura Jayapura siap menghadapi Arema FC pada laga pekan ketujuh Liga 1 2019 yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Kamis (4/7/2019).

Meski sempat ditinggal Luciano Leandro, Persipura Jayapura tidak ingin menyerah dalam merebut poin di markas Arema FC.

Luciano Leandro terpaksa diputus kerjasamanya oleh manajemen Persipura Jayapura mengingat prestasi tim Mutiara Hitam musim ini sedang memburuk.

Pelatih asal Brasil tersebut dinilai gagal memberikan kemenangan perdana bagi Persipura Jayapura di Liga 1 2019.

Baca Juga: Resmi, Persipura Jayapura Akhiri Kerja Sama dengan Luciano Leandro

Lima laga terakhir yang telah dilalui di Liga 1 2019, Persipura Jayapura meraih tiga hasil imbang dan dua hasil seri.

Hasil ini membawa Persipura Jayapura menempati posisi ke-16 klasemen sementara Liga 1 2019 dengan koleksi tiga poin.

Dikutip BolaSport.com dari laman Kompas, Rabu (3/7/2019), Persipura Jayapura tidak akan gentar saat laga tandang ke markas Arema FC.

Mereka sudah menyiapkan strategi khusus menghadapi Arema FC.

Baca Juga: Tahan Persipura di Jayapura, Pelatih Semen Padang Ungkapkan Hal Ini

Alan Haviluddin pelatih kiper Persipura Jayapura mengaku timnya siap menghadapi perlawanan Arema FC.

"Pada intinya kami siap buat laga besok. Semoga apa yang kami atur selama ini bisa berjalan dengan baik," ujar Alan Haviluddin.

Dia memastikan bahwa tanpa keberadaan Luciano Leandro sebagai mantan pelatih Persipura Jayapura tidak akan banyak mempengaruhi tim.

Alan menambahkan, akan melanjutkan beberapa program latihan yang pernah diberikan Luciano Leandro di tim Persipura Jayapura.

"Apa yang sudah disiapkan pelatih terdahulu tidak begitu kami ubah," ucap Alan Haviluddin.

"Kami jalan saja seperti apa yang ada dulu. Sambil menunggu pelatih yang baru," kata Alan Haviluddin.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P