Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dovizioso Ungkap Sisi Positif dari Kegagalannya Raih Podium di Assen

By Agung Kurniawan - Rabu, 3 Juli 2019 | 21:20 WIB
Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati) kala tampil pada sesi latihan bebas MotoGP Catalunya 2019, Jumat (14/6/2019) (DOK. DUCATI)

BOLASPORT.COM - Pembalap Mission Winnow Ducati, Andrea Dovizioso, mengungkap sisi positif dari kegagalannya menjejakkan kaki di podium pada MotoGP Belanda 2019 akhir pekan lalu.

Andrea Dovizioso kembali menelan pil pahit seusai gagal meraih podium pada balapan kedelapan MotoGP musim ini di Sirkuit Assen, Belanda, Minggu (30/6/2019).

Mengawali balapan dari posisi ke-11, pembalap berjulukan DesmoDovi itu berhasil memperbaiki posisinya dengan finis di urutan keempat pada akhir balapan.

Penampilan rider berusia 33 tahun itu memang tidak cukup kompetitif untuk bisa bersaing dengan para rivalnya.

Namun, dari kegagalannya itu, Andrea Dovizioso menyebut masih ada sisi positif yang bisa diambil.

Baginya finis di urutan empat adalah hal yang sangat luar biasa mengingat Sirkuit Assen adalah trek yang sulit bagi Ducati, terlebih setelah melakoni sesi kualifikasi dengan hasil minor.

"Melihat sisi positifnya, kami berhasil mendapatkan hasil terbaik untuk kami pada balapan kali ini," ucap Dovizioso yang dilansir BolaSport.com dari laman Ducati.

Baca Juga: Wimbledon 2019 - Ashleigh Barty Sempat Kesulitan Kalahkan Wakil China

"Setelah sesi kualifikasi yang sulit dan harus start dari baris keempat, akan mudah bagi saya untuk membuat kesalahan dan terlibat dalam situasi yang berisiko saat berada dalam chasing grup," ucap Dovizioso.

Selain itu, hal positif lain bagi Dovizioso adalah dia mampu membawa pulang tambahan poin guna membuatnya tetap berada di peringkat kedua klasemen sementara pembalap MotoGP 2019.

Baca Juga: Jelang Tandang ke Markas Persebaya, Persib Bakal Perbaiki Sisi Ini

Meskipun kini dia hanya terpaut delapan poin dari rekan setimnya, Danilo Petrucci, yang berhasil menggusur posisi pembalap Suzuki Ecstar, Alex Rins, dari peringkat ketiga.

"Kami dapat dengan cepat memperbaiki posisi dan membawa pulang beberapa poin penting dari Assen," kata Dovizioso.

Usai menyambangi Belanda, MotoGP 2019 akan menggelar balapan kesembilan musim ini di Sachsenring, Jerman, pada 5-7 Juli mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Claudio Marchisio dikabarkan sedang berada di pusat medis Juventus. . Belum ada kepastian apakah Marchisio akan kembali bergabung atau tidak. Namun, andai ia bergabung, Marchisio akan menambah koleksi "gelandang gratisan" Juventus. . Pasalnya Marchisio dan klubnya, Zenit St. Petersburg sepakat untuk tidak lagi melanjutkan kontrak. . Kini ia bertatus tanpa klub dan bebas menentukan. #claudiomarchisio #marchisio #juventus #serieA #transfer #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P