Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Paling Sukses di Piala AFF Ini Datang, Timnya Langsung Menang

By Estu Santoso - Kamis, 4 Juli 2019 | 09:00 WIB
Pelatih anyar Home United, Radojko Avramovic (kanan) berbincang dengan asistennya pada saat timnya dijamu Young Lions pada lanjutan Liga Singapura 2019 di Stadion Jalan Besar, 3 Juli 2019. (TWITTER.COM/SGPREMIERLEAGUE)

BOLASPORT.COM – Pelatih paling banyak membawa timnya menjuarai Piala AFF, Radojko Avramovic memberikan kemenangan pertama bagi Home United.

Pelatih dengan tiga gelar juara Piala AFF ini kembali melatih dan direkrut klub Liga Singapura atau Singapore Premiel League (SPL), Home United.

Pada Rabu (3/7/2019) malam WIB, Home United menang 1-0 atas tuan rumah Young Lions di Stadion Jalan Besar.

Baca Juga: Klub Korban Persija Rekrut Pelatih Paling Sukses di Piala AFF

Kemenangan klub dengan julukan The Protectors ini direbut sehari setelah mengumumkan ’kembalinya’ Radojko Avramovic.

Ya, eks pelatih timnas Singapura ini kembali ke Negeri Singa setelah memilih keluar dari negara itu per 2012.

Baca Juga: Jadwal Main Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada 2019

Gol tunggal kemenangan Home United dicetak oleh Abdil Qaiyyim Mutalib.

Baca Juga: Persib Menuju Surabaya dengan Memulai Perjalanan dari Majalengka