Suka cita pemain Bhayangkara FC, Lee Yu-jun, Romero Fergozi, M Hargianto, Herman Dzumafo, dan Sani Rizky Fauzi (dari kiri ke kanan) seusai mengalahkan Persib pada pekan keenam Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, 30 Juni 2019. (MEDIA OFFICER BHAYANGKARA FC)
BOLASPORT.COM - Bhayangkara FC akan menurunkan skuat yang tidak jauh berbeda saat menjamu Tira Persikabo seperti saat memenangi laga kontra Persib Bandung.
Bhayangkara FC akan menjamu Tira Persikabo pada lanjutan Liga 1 2019 pekan ketujuh di Stadion Madya, Jakarta, Kamis (4/7/2019), pukul 18.30 WIB.
Pelatih Bhayangkara FC, Angel Alfredo Vera, mengindikasikan akan menurunkan tim yang sama pada laga nanti seperti saat mereka dijamu Persib.
Kemungkinan I Putu Gede Juni Antara masih absen seperti yang terjadi pada laga kontra Maung Bandung.
"Ya saya pikir kemungkinan kami akan turun dengan (skuat) yang sama," kata Alfredo Vera.
"Mungkin Putu akan absen, saya harus melihat lagi. Apakah Putu bisa bermain atau tidak, saya akan lihat semua pemain kondisinya seperti apa," ujarnya menjelaskan.
Meski percaya diri dengan kekuatan Bhayangkara FC, pelatih asal Argentina itu mengingatkan pemainnya untuk tak mengulang kesalahan yang sama.
Media Officer Bhayangkara FC
Selebrasi penyerang Bhayangkara FC, Herman Dzumafo (depan) seusai mencetak gol ke gawang Persib pada pekan keenam Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, 30 Juni 2019.
Dia merasa bahwa timnya masih kerap kecolongan dan lini bertahan tim menjadi perhatian utamanya.
"Dari setiap pertandingan selalu ada salah-salah yang harus diingatkan ke pemain untuk diperbaiki," tuturnya.
"Karena kami masih sering melakukan kesalahan, tidak sengaja memang. Tetapi harus fokus menurut saya, harus lebih fokus ke defence, seperti itu," ucapnya.