Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tangis Mohamed Salah di Piala Afrika adalah Bahagia untuk Liverpool

By Beri Bagja - Senin, 8 Juli 2019 | 06:30 WIB
Mohamed Salah gagal membawa timnas Mesir lolos ke perempat final Piala Afrika 2019. (TWITTER.COM/DZFOOTBALL_EN)

BOLASPORT.COM - Mohamed Salah gagal membawa timnas Mesir lolos ke perempat final Piala Afrika 2019. Di sisi lain, kegagalan itu mungkin membuat Liverpool bahagia.

Raut wajah Mohamed Salah memancarkan kekecewaan, penyesalan, sekaligus kesedihan selepas timnas Mesir angkat koper di Piala Afrika 2019.

Salah gagal membantu negaranya lolos ke perempat final Piala Afrika di depan publik sendiri.

Sabtu (6/7/2019), timnas Mesir sebagai host turnamen kalah 0-1 dari Afrika Selatan akibat gol larut Thembinkosi Lorch.

Baca Juga: Ketularan Lionel Messi, Mohamed Salah Tersingkir di Piala Afrika 2019

Kegagalan Mesir di turnamen negara-negara Afrika ini punya efek masif.

Pelatih mereka, Javier Aguirre, langsung dipecat dan Presiden Asosiasi Sepak Bola Mesir, Abo Rida, mengajukan pengunduran diri.

Mohamed Salah dan rekan setimnya melakukan aksi bungkam saat meninggalkan arena.

Situasi ini mengecewakan, tetapi sekaligus menguntungkan bagi klub pemilik Salah, Liverpool FC.

Nasib timnas Mesir yang tersingkir lebih dini membuat Liverpool optimistis dapat menggunakan tenaga Mo Salah untuk melakoni start Liga Inggris 2019-2020.

Liverpool mengawali perjalanan musim baru di EPL dengan menghadapi Norwich City, 9 Agustus 2019.

TWITTER.COM/SQUAWKANEWS
Winger Liverpool, Mohamed Salah (kiri), merayakan golnya bersama Jordan Henderson dan Virgil van Dijk, dalam laga pekan ke-34 Liga Inggris kontra Chelsea di Stadion Anfield, 14/4/2019

Baca Juga: Cara Agar Mohamed Salah Bisa Sebanding dengan Ronaldo dan Messi

Melihat rentang waktu yang tersedia, Salah sepertinya bakal siap melakoni pembuka musim jika tak ada aral melintang selama pramusim.

Selepas kegagalan Mesir di Piala Afrika, penyerang berambut keriwil itu akan menikmati liburan selama beberapa pekan, lalu kembali bergabung dengan skuad The Reds.

Liverpool akan menjalani kick-off pramusim dengan laga uji coba versus Tranmere Rovers, 11 Juli 2019.

Kini The Reds tinggal memastikan sejauh mana rekan Salah di lini depan Liverpool, Sadio Mane, bisa melaju di Piala Afrika 2019.

Bersama Senegal, Mane maju ke babak perempat final seusai gol tunggalnya membungkam Uganda 1-0 di babak 16 besar.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut ini starting XI terbaik Liga 1 2019 pekan keenam versi Bolasport.com. Ada pemain idola BolaSporter? #Liga1 #liga12019 #BanggaSepakBolaKita

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P