Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memberikan pesan untuk dua kelompok suporter yang kerap terlibat permusuhan yakni Bobotoh dan The Jak Mania.
Persib Bandung akan menjalani lawatan berat ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) untuk melawan Persija Jakarta, Rabu (10/7/2019).
Laga pekan kedelapan itu rencananya akan dimainkan pada pukul 15.30 WIB.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) telah mengumumkan bahwa Bobotoh, suporter Persib Bandung, dilarang datang untuk menonton langsung di SUGBK.
Baca Juga: Ambisi Egy Maulana Vikri Tembus Tim Utama Lechia Gdansk Musim Depan
Pasalnya, Bobotoh dan The Jak Mania, suporter tim tuan rumah Persija Jakarta, kerap terlibat gesekan yang bahkan sampai menimbulkan korban jiwa.
Oleh karena itu, PT LIB melarang suporter Persib menyambangi markas Persija untuk menghindarkan hal-hal yang tidak diinginkan.
Menanggapi hal tersebut, pelatih Persib Robert Rene Alberts menyampaikan pandangannya.
Menurut Robert, bukan hal baru di persepakbolaan Indonesia ketika mendengar berita bahwa ada dua kelompok suporter dengan basis anggota besar terlibat keributan.
Meski demikian, Robert menyayangkan permusuhan antarsuporter tersebut harus terjadi.
Juru taktik asal Belanda itu menuturkan bahwa para suporter seharusnya sudah bisa bersikap dewasa dan menerima perbedaan dengan bijak.
Baca Juga: Indonesia Bersaing dengan 7 Negara buat Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2021
"Ini sesuatu yang menurut saya menjadi isu penting. Karena semua selalu bicara soal ini di Indonesia bahwa hubungan klub ini dengan klub lain bagus atau buruk begitu pun suporternya," ujar Robert dilansir BolaSport.com dari Tribun Jabar.
Perbedaan tim idola, lanjut Robert, seharusnya bisa dikesampingkan demi tujuan yang baik yakni memajukan persepakbolaan Indonesia.
"Seharusnya suporter berteman dengan kelompok suporter lain, maaf saya harus katakan itu," tutur Robert.
"Sepak bola tetaplah sepak bola, kita tidak bisa membenci klub lain yang pemainnnya sama-sama membela tim nasional yang sama," ucapnya menambahkan.
"Semua suporter di Indonesia seharusnya mendukung tim nasionalnya sehingga mereka menjadi satu," ucap eks pelatih PSM Makassar itu.
Robert menegaskan bahwa suporter bisa mendukung sebuah tim tanpa harus merendahkan dan membenci tim lain.
Baca Juga: Berang, Lionel Messi Sebut Copa America 2019 Diatur untuk Timnas Brasil
Dengan begitu, hubungan antarsuporter akan harmonis dan saling menghargai.
"Proses itu harus dimulai sekarang dan suporter bisa lebih sadar untuk mendukung tim kebangaannya tanpa harus membenci klub lain," kata Robert.
"Itu bukan bagian dari cara fans mendukung tim sepak bola, jadi bagi kami pertandingan hanya dilakukan di dalam lapangan dengan dukungan fantastis dari suporter, kita harus belajar dan menghormati semuanya," ujarnya.
"Pertandingan juga akan menjadi gelaran yang lebih baik, dampaknya akan muncul pada tim nasional karena semua mendukung kemajuan sepak bolanya," kata pelatih berusia 64 tahun itu.
Dukungan Bobotoh saat menghadapi Persija amat dibutuhkan oleh Persib Bandung saat ini.
Pasalnya, para pemain Persib membutuhkan dukungan untuk bangkit dari keterpurukan setelah mengalami dua kekalahan beruntun.