Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bos Mercedes Sebut Ferrari Punya Mesin Paling Kuat pada F1 Musim Ini

By Agung Kurniawan - Selasa, 9 Juli 2019 | 13:35 WIB
Aksi pembalap Ferrari, Sebastian Vettel pada seri F1 Austria 2019, Minggu (30/6/2019) (twitter.com/ScuderiaFerrari)

BOLASPORT.COM - Bos Mercedes, Toto Wolff mengakui bahwa Ferrari mempunyai mesin yang paling mumpuni di antara tim-tim Formula 1 (F1) musim ini.

Ferrari mampu menunjukkan penampilan yang berbeda saat mengaspal di Red Bull Ring, Spielberg, Austria beberapa pekan lalu.

Charles Leclerc menjadi ujung tombak tim asal Italia itu setelah rekan satu timnya yakni Sebastian Vettel gagal menorehkan hasil cemerlang pada balapan tersebut.

Pembalap asal Monako itu menyisihkan Valtteri Bottas (Mercedes) sebelum akhirnya kalah dalam duel ketat melawan Max Verstappen (Red Bull) di dua putaran terakhir.

Kendati gagal mempersembahkan kemenangan perdana bagi timnya, performa Leclerc menuai pujian salah satu bos Mercedes, Toto Wolff.

Toto Wolff memuji daya kapasitas mesin Ferrari yang dinilai cukup mumpuni sehingga mampu membuat SF90 mampu melaju lebih cepat dari seri-seri sebelumnya.

"Di Red Bull Ring kami mendapat konfirmasi bahwa Ferrari meningkatkan begitu banyak kapasitas mesinnya," kata Toto Wolff dilansir BolaSport.com dari tuttomotoriweb.

"Selain itu mereka juga membalap dengan cukup cepat selama musim ini," katanya lagi.

Baca Juga: Sarri Sudah Setuju, Bek Kanan Juventus Siap Dilepas ke Man City