Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Alami Kondisi Tidak Bagus, PSIS Semarang Siap Hadapi Borneo FC

By magangbolasport - Selasa, 9 Juli 2019 | 15:15 WIB
Pelatih PSIS Semarang, Jafri Sastra, beserta pemainnya, Komarudin, memberikan keterangan saat konferensi pers sebelum pertandingan melawan Persela Lamongan pada pekan ketujuh Liga 1 2019. (ANTARA NEWS)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Jafri Sastra mengaku anak asuhnya siap tempur saat bertandang ke markas Borneo FC, Rabu (10/7/2019).

Pada pekan kedelapan Liga 1 2019, Borneo FC bakal menjamu PSIS Semarang.

Tim dengan julukan Mahesa Jenar akan bertandang ke Stadion Segiri, Kota Samarinda, Kalimantan Timur. 

Baca Juga: Geser Duo Timnas Indonesia, Ciro Paling Subur pada Liga 1 2019

Tentunya, PSIS Semarang ingin berusaha untuk mencuri poin penuh di markas Borneo FC.

Akan tetapi, PSIS sedang alami kondisi yang tidak baik karena ada beberapa pemain yang tidak dapat tampil.

Kapten Hari Nur Yulianto bakal absen karena terkena gejala tifus dan masih dalam masa pemulihan setelah sempat dirawat di rumah sakit.

Baca Juga: Saat Sepak Bola Timor Leste Berbenah, Ada Sponsor dari Indonesia Masuk

 

Sementara itu, Jandia Eka Putra, Fauzan Fajri, dan Komarodin mengalami cedera pada laga sebelumnya kontra Persela Lamongan, Sabtu (6/7/2019).