Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudah 5 Pelatih Jadi Korban Ketatnya Liga 1 2019, Termasuk 3 Eks Arsitek Timnas Indonesia

By Metta Rahma Melati - Selasa, 9 Juli 2019 | 18:57 WIB
Ilustrasi Liga 1 2019. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Liga 1 2019 belum memainkan setengan musim, akan tetapi sudah ada lima pelatih yang mengundurkan diri.

Liga 1 2019 baru memasuki pekan kedelapan, namun tinnginya tekanan dan ketatnya persaingan membuat lima pelatih mengundurkan diri.

Berikut lima pelatih yang telah undur diri dari klub masing-masing di Liga 1 2019:

1. Syafrianto Rusli

MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Wajah pucat pelatih Semen Padang Syafrianto Rusli saat memberikan keterangan pers seusai laga kontra Bali United. Di luar ruang preskon, oknum suporter Semen Padang menuntut dia mundur sebagai pelatih.

Terbaru ialah Syafrianto Rusli yang mengundurkan diri dari pelatih kepala Semen Padang seusai kalah 1-3 dari Tira-Persikabo, Senin (8/7/2019).

CEO Semen Padang FC. Rinold Thamrin telah menyatakan keputusan mundur Syafrianto Rusli.

"Sama-sama kita tahu seusai laga melawan PS Tira Persikabo tadi coach Syafrianto menyerahkan tim kepada kami manajemen. Kami hormati keputusan ksatria dari beliau dan kami menerima itu. Terimakasih kasih kami ucapkan untuk dedikasi beliau bersama tim," ujarnya.

Baca Juga: Kapten Persib Sebut Ada Gairah Bila Lawan Persija di SUGBK