Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Formula 1 GP Inggris 2019 - Hamilton Kejar Tambahan Rekor Kemenangan di Silverstone

By Delia Mustikasari - Rabu, 10 Juli 2019 | 18:00 WIB
Pembalap F1 dari tim Mercedes, Lewis Hamilton berpose dalam sebuah pemotretan ( twitter.com/LewisHamilton)

BOLASPORT.COM - Formula 1 musim 2019 sudah memasuki seri balap ke-10 di Sirkuit Silverstone Inggris, 12-14 Juli.

Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, punya catatan positif pada GP Inggris yang merupakan tanah kelahirannya tersebut dengan meraih lima kemenangan pada 2008, 2014, 2015, 2016, dan 2017.

Pada GP Inggris musim lalu, Lewis Hamilton menjadi runner-up setelah kalah dari Sebastian Vettel (Ferrari).

Vettel menjadi juara setelah memanfaatkan insiden yang dialami Lewis Hamilton.

Pada balapan sebelumnya, GP Austria, Hamilton finis di posisi kelima.

Meski tidak naik podium, Hamilton masih memuncaki klasemen sementara Formula 1 ini dengan torehan 197 poin.

Baca Juga: Jelang F1 Inggris 2019 - Silverstone Tak Cocok untuk Ferrari

Dia unggul 31 poin atas rekan satu timnya, Valtteri Bottas, yang menempati posisi kedua setelah mengoleksi 166 poin.

Klasemen sementara pembalap Formula 1 setelah GP Austria.

NO PEMBALAP TIM POIN
1 Lewis Hamilton MERCEDES 197
2 Valtteri Bottas MERCEDES 166
3 Max Verstappen RED BULL RACING HONDA 126
4 Sebastian Vettel FERRARI 123
5 Charles Leclerc FERRARI 105
6 Pierre Gasly RED BULL RACING HONDA 43
7 Carlos Sainz MCLAREN RENAULT 30
8 Lando Norris MCLAREN RENAULT 22
9 Kimi Räikkönen ALFA ROMEO RACING FERRARI 21
10 Daniel Ricciardo RENAULT 16
11 Nico Hulkenberg RENAULT 16
12 Kevin Magnussen HAAS FERRARI 14
13 Sergio Perez RACING POINT BWT MERCEDES 13
14 Daniil Kvyat SCUDERIA TORO ROSSO HONDA 10
15 Alexander Albon SCUDERIA TORO ROSSO HONDA 7
16 Lance Stroll RACING POINT BWT MERCEDES 6
17 Romain Grosjean HAAS FERRARI 2
18 Antonio Giovinazzi ALFA ROMEO RACING FERRARI 1
19 George Russell WILLIAMS MERCEDES 0
20 Robert Kubica WILLIAMS MERCEDES 0

Rangkaian seri balap GP Inggris akan dimulai dengan sesi latihan pertama dan kedua pada Jumat (12/7/2019).

Latihan bebas kedua dan kualifikasi dijadwalkan pada Sabtu (13/7/2019), sementara balapan digelar pada Minggu (14/7/2019), mulai pukul 20.10 WIB.

Baca Juga: Bos Mercedes Sebut Ferrari Kehilangan Momentum Usai Kalah di Bahrain

Berikut jadwal lengkap Formula 1 GP Inggris 2019.

Jumat (12/7/2019)

Latihan pertama (Practice 1/P1)

10.00-11.30 waktu setempat (16.00-17.30 WIB)

Latihan kedua (Practice 2/P2)

14.00-15.30 waktu setempat (20.00-21.30 WIB)

Sabtu (13/7/2019)

Latihan ketiga (Practice 3/P3)

11.00-12.00 waktu setempat (17.00-18.00 WIB)

Kualifikasi (Q)

14.00-15.00 waktu setempat (20.00-21.00 WIB)

Minggu (14/7/2019)

Balapan

14.10-16.10 waktu setempat (20.10-22.10 WIB)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Si bengal @neymarjr dari PSG. . #neymar #psg #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P