Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Tolak Datangkan Neymar karena Dianggap Terlalu Berisiko

By Sri Mulyati - Kamis, 11 Juli 2019 | 20:31 WIB
Penyerang Paris Saint-Germain, Neymar diisukan akan kembali ke klub lamanya, Barcelona pada musim panas ini. (TWITTER.COM/GHANAMOTION)

BOLASPORT.COM - Real Madrid menarik diri dari perburuan pemain sayap Paris Saint-Germain, Neymar, pada bursa transfer musim panas 2019.

Awalnya, Real Madrid dikabarkan siap bersaing dengan Barcelona untuk memperebutkan Neymar.

Setelah berpikir ulang, Real Madrid pun tidak lagi tertarik untuk mendatangkan sang pemain.

Real Madrid saat ini tengah berusaha untuk membangun tim dalam jangka panjang.

Dilansir BolaSport.com dari Diario AS, Neymar dinilai terlalu berisiko untuk rencana tersebut.

Baca Juga: Arsenal Tur Pramusim ke AS, Kapten Klub Justru Menolak Ikut Serta

Hal ini tidak berarti Real Madrid akan berhenti berurusan dengan Paris Saint-Germain.

Real Madrid masih berhasrat untuk mendatangkan penyerang muda PSG, Kylian Mbappe.

Jika melihat proyek baru Real Madrid, Mbappe dianggap lebih cocok untuk kebutuhan klub daripada Neymar.