Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Inter Milan mulai dibuat frustrasi dengan lambatnya proses penyelesaian transfer striker Manchester United, Romelu Lukaku.
Manchester United masih enggan untuk menurunkan harga Romelu Lukaku hingga saat ini.
Inter Milan sempat berusaha mendatangkan Lukaku dengan sistem pinjaman selama dua musim ditambah opsi pembelian secara permanen pada bursa transfer musim panas 2019.
Tawaran tersebut masih belum diterima oleh Manchester United.
Dilansir BolaSport.com dari Sky Sport Italia, Inter Milan mulai mencari alternatif lain jika transfer Lukaku ternyata gagal.
Baca Juga: Pernah Gagal Soal Perisic, Man United Bisa Gagalkan Transfer Lukaku ke Inter
Pilihan Inter Milan jatuh kepada striker Eintracht Frankfurt, Ante Rebic.
Namun, transfer Rebic ke Inter Milan tentu juga akan menemui rintangan mengingat kondisi terkini Frankfurt.
Frankfurt sudah kehilangan penyerang andalan mereka, Luka Jovic, yang hijrah ke Real Madrid pada bursa transfer kali ini.
Baca Juga: Gelandang Atalanta Hadiri Latihan Pramusim dengan Tas Bertandatangan Mia Khalifa
Rebic yang digadang-gadang sebagai andalan lini serang Frankfurt selanjutnya jelas tidak akan dilepas begitu saja.
Striker asal Kroasia tersebut mampu mencetak 10 gol di semua ajang bersama Frankfurt pada musim 2018-2019.
Rebic memiliki kelebihan untuk bisa bermain di berbagai posisi lini serang.