Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Makan Konate Ingin Dinaturalisasi Jadi WNI, Hamka Hamzah Beri Syarat

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Sabtu, 13 Juli 2019 | 16:00 WIB
Makan Konate (kiri) dari Arema FC dan Osvaldo Haay dari Persebaya, saling berebut bola pada final leg kedua Piala Presiden 2019 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Jumat (12/4/2019). (PERSEBAYA.ID)

BOLASPORT.COM - Gelandang Arema FC asal Mali, Makan Konate, ternyata menyimpan hasrat untuk dinaturalisasi sebagai warga negara Indonesia.

Makan Konate sudah malang-melintang di kancah sepak bola Indonesia sejak tahun 2012.

Tercatat ada lima klub Indonesia yang pernah dibela Konate.

Mulai dari PSPS Pekanbaru sampai Arema FC.

Konate memang bisa dibilang sebagai salah satu pemain asing terbaik di Indonesia.

Betapa tidak, ia sukses mengantarkan Persib Bandung juara Liga Indonesia pada 2014 dan Piala Presiden pada 2015.

Gelandang kelahiran Bamako itu juga berhasil mengantar Arema FC jadi juara Piala Presiden 2019.

Baca Juga: Kalahkan Semen Padang, Milomir Seslija Sebut Arema FC Tak Berkembang

HERKA YARIS/JUARA.net
Makan Konate dikejar Firman Utina saat merayakan gol kedua Persib Bandung ke gawang Sriwijaya FC, Mi

Selama beberapa musim berada di Indonesia, pemain berusia 27 tahun itu rupanya menyimpan hasrat untuk dinaturalisasi.