Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penyerang Spurs Mengaku Pernah Men-dribble Lewati Virgil van Dijk

By Bagas Reza Murti - Minggu, 14 Juli 2019 | 15:33 WIB
Bek Liverpool, Virgil van Dijk (kiri) dan Joel Matip. (TWITTER.COM/@SKYSPORTSSTATTO)

BOLASPORT.COM - Penyerang Tottenham Hostpur asal Brasi, Lucas Moura mengaku telah melewati (dribble) bek Liverpool, Virgil van Dijk dalam sebuah kesempatan.

Virgil van Dijk menjadi tembok tebal bagi lawan-lawannya pada musim 2018-2019.

Statistik mencatat, tidak ada pemain lawan yang mampu melakukan dribel sukses melewati Virgil van Dijk dalam 36 penampilan di Liga Inggris.

Catatan impresif milik Van Dijk di Premier League itu bahkan sudah terjadi sejak Maret tahun lalu.

Artinya, tidak ada pemain yang bisa melewati Virgil Van Dijk dalam 45 penampilan terakhirnya di Liga Inggris.

Kemampuan Van Dijk menjadi salah satu kunci kuatnya pertahanan Liverpool hingga hanya dibobol 22 gol dari 38 laga di Liga Inggris musim lalu.

Baca Juga: Penyebab Cedera M Natshir: Tumpuan Kaki Tak Stabil Saat Bertabrakan

Secara total. bahkan Van Dijk tidak bisa dilewati oleh pemain-pemain dalam 64 laga bersama Liverpool.

Statistik tersebut menimbulkan pertanyaan dari pesepak bola lain, salah satunya penyerang Tottenham Hotspur, Lucas Moura.