Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hendra Setiawan Nilai Indonesia Open 2019 Akan Lebih Ketat

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 16 Juli 2019 | 13:11 WIB
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan, berbicara dalam konferensi pers menjelang Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Senin (15/7/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Pemain ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan, mengantisipasi persaingan yang lebih ketat pada Indonesia Open 2019.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan menjadi salah satu wakil Indonesia pada turnamen BWF World Tour Super 1000 tersebut.

Ditemui BolaSport.com di Istora Senayan, Jakarta, Senin (15/7/2019), Hendra menilai persaingan di Indonesia Open 2019 akan lebih ketat karena perhitungan poin menuju Olimpiade Tokyo 2020 sudah dimulai.

"Bedanya dengan Indonesia Open tahun-tahun sebelumnya ya tahun ini akan lebih ketat karena Indonesia Open 2019 jadi salah satu turnamen menuju Olimpiade. Pasti semua atlet akan all-out," kata Hendra.

Ahsan/Hendra pun menyimpan ambisi untuk lolos ke Olimpiade Tokyo 2020 karena mereka belum pernah memenangi medali emas Olimpiade sejak menjadi tandem dari 2012.

Hendra memang pernah meraih emas Olimpiade pada 2008 di Beijing. Namun, kala itu partnernya adalah Markis Kido.

Baca Juga: Ruselli Hartawan Ungkap Penyebab Alasan Disingkirkan Ratchanok Intanon

"Buat saya adanya Olimpiade tahun depan justru menambah motivasi di Indonesia Open 2019 ini. Apalagi saya dan Ahsan belum pernah juara di Olimpiade, jadi harapannya bisa lolos," tuturnya melanjutkan.

Pemain berusia 34 tahun tersebut pun mengatakan dia dan Ahsan akan fokus menghadapi satu demi satu pertandingan pada Indonesia Open 2019.

"Prinsip kami adalah menjalani pertandingan per pertandingan dulu, tidak usah berpikir macam-macam. Kami juga fokus meningkatkan fisik supaya tidak cepat drop," tutur Hendra.

Pada babak pertama, Ahsan/Hendra akan berhadapan dengan wakil Inggris, Marcus Ellis/Chris Langdridge.

Baca Juga: Bukan Lin Dan atau Lee Chong Wei, Kento Momota Ternyata Idolakan Pemain Ini

Menurut Hendra, dia dan Ahsan patut mewaspadai gaya main Ellis/Langdridge yang dinilainya rapi, sesuai ciri khas pemain-pemain benua Eropa.

"Walau mereka bukan tipe yang bermain cepat, para pemain Eropa mayoritas mainnya halus dan rapi. Aspek itu yang harus kami antisipasi dengan main cepat," ujar Hendra.

"Selain itu, Ellis/Langdridge juga baru saja jadi juara di European Games 2019 dan sedang percaya diri. Saya dan Ahsan akan coba lihat video permainan mereka saat juara," tutur Hendra.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan adalah satu dari tiga pasangan ganda putra Indonesia yang berada pada daftar unggulan, yaitu pada urutan keempat.

Selain mereka, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo ada di urutan pertama, sementara Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto pada urutan keenam.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P