Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tumbangkan Madura United, Persipura Jayapura Raih Kemenangan Pertama

By Metta Rahma Melati - Selasa, 16 Juli 2019 | 15:23 WIB
Skuat Persipura Jayapura di Piala Presiden 2019. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Persipura Jayapura menang 1-0 melawan Madura United pada pekan kesembilan Liga 1 di Stadion Mandala, Jayapura, Selasa (16/7/2019) siang WIB.

Awal babak pertama, menit ketujuh Markho Sandy mendapat kartu kuning.

Gol pembuka Persipura dicetak oleh Boaz Solossa pada menit kedelapan dari situasi sepakan bebas.

Kedudukan menjadi 1-0 untuk Persipura Jayapura.

Menit ke-15, kedua tim silih berganti menyerang.

Todd Ferre mendapat kartu kuning pada menit ke-21 setelah melanggar Markho Sandy.

Baca Juga: Berkaca Persija Vs Persib, RD Minta Suporternya Sambut The Jakmania

Peluang emas didapat Boaz Solossa pada menit ke-25, bola tendangan sudah mengarah ke gawang, namun bola diselamatkan oleh Fachruddin.

Yustinus Pae mendapat kartu kuning setelah melanggar David Laly pada menit ke-33.

Bola sepakan Todd Ferre pada menit ke-39 masih tipis melebar ke sisi gawang.

Laga memasuki menit ke-42, umpan dari David Laly masih bisa dipatahkan pemain bertahan Persipura.

Baca Juga: Agen Konfirmasi Coutinho Ingin Kembali ke Liverpool, Fans Beri Lampu Hijau

Menit ke-45+1, bola sepakan Fandri Imbiri masih tipis melebar dari gawang Dede Sulaiman.

Skor 1-0 untuk keunggulan Persipura bertahan hingga babak pertama selesai.

Awal babak kedua, Madura United menekan pertahanan Sriwijaya FC.

Pada menit ke-52, Rakic mendapat kartu kuning setelah melanggar Ibrahim Conteh.

Peluang emas didapat Boaz pada menit ke-54, bola tendangannya masih membentur mistar gawang.

Baca Juga: Tak Bisa Pertahankan Keunggulan Jadi Musuh Nyata Tira Persikabo

Ibrahim Conteh mendapat kartu kuning pada menit ke-56.

Peluang didapat oleh Zulfiandi melalui sepakan spekulasi pada menit ke-63 , namun bola masih tipis di atas mistar gawang.

Samassa masuk menggantikan Oh In-kyun pada menit ke-64.

Menit ke-68, Slamet Nurcahyo masuk menggantikan Alfath Alfathier.

Menit ke-72, Fachruddin mendapat kartu kuning setelah melanggar Tibo.

Memasuki menit ke-75, kedudukan masih 1-0 untuk Persipura.

Menit ke-75, Syahrian Abimanyu masuk menggantikan Asep Berlian. Titus Bonai keluar digantikan oleh Gunandar Mandowen.

Fandry Imbiri mendapat kartu kuning pada menit ke-81 setelah melanggar Todd Ferre di dekat kotal terlarang.

Laga memasuki menit ke-85, kedudukan masih 1-0 untuk Persipura Jayapura.

Mesido menggantikan Todd Ferre pada menit ke-90+2.

Skor 1-0 bertahan hingga pertandingan selesai. Persipura menang atas Madura United.

Dengan hasil itu, Persipura meraih kemenangan pertamanya di Liga 1 2019.

Tujuh laga sebelumnya, Persipura belum meraih kemenangan dengan empat kekalahan dan tiga kali seri.

Susunan Pemain Kedua Tim:

Persipura Jayapura: 27- Dede Sulaiman, 44- Yohanis Tjoe, 3- Andre Robeiro Dos Santos, 82- Valentino Telaubun, 21- Yustinus Pae, 32- Muhammad Tahir, 10- Ibrahim Conte, 46- Todd Ferre, 25- Titus Bonai, 86- Boaz Solossa, 8- Oh In-kyun

Cadangan: 97- Mario Fabiyo Londok, Olisa, 28- Israel Wamiau, 14- Ronaldo Meosido, 18- David Kevin Wato Rumakiek, 19- Samassa Mahamadou, 33- Gunandar Mandowen, 80- Godstime Ouseloka Egwuatu

Pelatih: Jacksen F Tiago

Madura United: 15- M Ridwan, 21- Fandri Imbiri, 26- Fachruddin, 6- Rendika Rama, 22- Marckho Sandy, 4- Asep Berlian, 35- Zulfiandi, 16- Alfath Fathier, 91- David Laly, 90- Alberto Goncalves, 9- Aleksandar Rakic.

Cadangan: Rafit, Kadek Raditya, Guntur, Abimanyu, Slamet, Gufroni, Engelberd Sani

Pelatih: Dejan Antonic

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Berikut ini adalah tim terbaik pekan ke-8 Liga 1 2019 versi @bolasportcom ada pemain idolamu? #Liga1 #liga12019 #BanggaSepakBolaKita

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P