Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persija Masuk Zona Degradasi, Julio Banuelos yang Tanggung Jawab

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 16 Juli 2019 | 19:45 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Julio Banuelos, memberikan keterangan setelah melawan Tira Persikabo (MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persija Jakarta menelan kekalahan dari Tira Persikabo dengan skor 3-5 pada pekan kesembilan Liga 1 2019 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (16/7/2019).

Kekalahan yang dirasakan Persija Jakarta membuat tim berjulukan Macan Kemayoran itu harus masuk ke zona degradasi dan duduk di posisi ke-16 Liga 1 2019.

Persija Jakarta baru mengumpulkan enam poin hasil merasakan satu kemenangan, tiga kekalahan, dan tiga imbang.

Ini menjadi kekalahan pertama bagi Julio Banuelos setelah resmi menggantikan Ivan Kolev di kursi kepelatihan Persija Jakarta.

Pelatih asal Spanyol itu berjanji akan bertanggung jawab atas kekalahan yang diterima anak-anak asuhnya dari Tira Persikabo.

Ia tidak mau menyalahkan salah satu pemain atas kekalahan tersebut.

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2019 - Kalahkan Wakil Malaysia, Kento Momota ke Babak Kedua

Baca Juga: Liga 1 2019 – Baru Menang Sekali, Persija Kembali Masuk Zona Degradasi

"Kekalahan yang terjadi sekarang bukan kesalahan seseorang karena kami bermain secara tim," kata Julio Banuelos selepas pertandingan.