Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Open 2019 - Marcus/Kevin Anggap Lawan Mereka Lebih Sabar

By Lariza Oky Adisty - Selasa, 16 Juli 2019 | 21:30 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, saat melawan wakil Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko, pada turnamen Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta. (FERI SETIAWAN/WARTA KOTA)

BOLASPORT.COM - Pasangan putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, menilai penampilan wakil Jepang, Takuto Inoue/Yuki Kaneko, lebih sabar dan defensif pada pertemuan mereka pada turnamen Indonesia Open 2019.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo meraih kemenangan atas Takuto Inoue/Yuki Kaneko dengan skor 20-22, 21-16, 21-14 pada pertandingan babak pertama Indonesia Open 2019 yang berlangsung di lapangan 1 Istora Senayan, Jakarta, Selasa (16/7/2019).

Kemenangan tersebut mengulangi hasil pada final Indonesia Open 2018.

Baca Juga: Indonesia Open 2019 - Penakluk Praveen/Melati Anggap Kemenangan Mereka Aneh

Saat itu, Marcus/Kevin juga mengalahkan Inoue/Kaneko dan menjadi juara.

Meski kembali bisa mengatasi Inoue/Kaneko, Marcus menilai gaya main pasangan lawan tersebut berbeda ketimbang tahun lalu.

"Tahun ini, mereka bermain lebih sabar dan rapi dalam bertahan. Pada final Indonesia Open 2018, mereka lebih sering membuat kesalahan dan sering buru-buru," kata Marcus pada konferensi pers seusai laga.

"Mereka pasti sudah belajar dari kekalahan tahun lalu," tutur dia melanjutkan.

Kevin juga punya opini serupa.

"Inoue/Kaneko hari ini bermain bagus dan tidak mudah mati. Permainan mereka safe," ucap Kevin.

Baca Juga: Hasil Lengkap Indonesia Open 2019 - 6 Wakil Maju ke Babak Kedua

Permainan apik Takuto Inoue/Yuki Kaneko juga yang memaksa Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjalani rubber game untuk melakukan comeback.

Selain itu, Marcus/Kevin juga sempat dikejutkan oleh kondisi lapangan.

"Kami sempat kaget dengan kondisi lapangan karena anginnya kencang dan shuttlecock-nya gampang goyang," ucap Marcus.

"Sehingga, kami butuh penyesuaian pada gim kedua dan ketiga," tutur pebulu tangkis yang akrab disapa Sinyo itu.

Pada babak kedua, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan menjumpai wakil India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P