Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester United kini dikabarkan tengah memulai pembicaraan untuk mendatangkan gelandang Olympique Lyon, Florent Da Silva.
Gelandang muda Olympique Lyonnais, Florent Da Silva, kini tengah menarik minat sejumlah klub besar Eropa pada bursa transfer musim panas 2019.
Pemain yang tampil bersama tim nasional Prancis U-16 tersebut semakin dekat untuk menandatangani kontrak profesional dengan Les Gones.
Akan tetapi, dilansir BolaSport.com dari Metro, Manchester United dikabarkan bersiap mengajukan tawaran untuk Da Silva.
Dilaporkan bahwa negosiasi telah masuk dalam tahap lanjut, meski Lyon dan United belum mencapai kesepakatan.
Baca Juga: Tunggu Hingga Nyaris Satu Abad, Rival Real Madrid Gaet Pemain Inggris
Da Silva disinyalir segera memastikan soal masa depannya dengan sebuah klaim mengungkapkan bahwa sang pemain tengah berpikir soal masa depan terbaik untuknya.
Sementara itu, Lyon juga berusaha menjaga salah satu talenta terbaiknya yang tampil apik di ajang UEFA Youth League dan bersama tim cadangan Lyon di kompetisi amatir Prancis.
Total Da Silva baru mengumpulkan dua penampilan tanpa sekalipun mencetak gol di kompetisi untuk tim muda benua biru tersebut.
Baca Juga: ICC 2019 - 5 Bucket List yang Harus Dikunjungi di Singapura Bagi Kamu Pecinta Sepak Bola
Pemain berusia 16 tahun tersebut diproyeksikan untuk segera turun atau setidaknya berlatih dengan tim utama Lyon.
Tetapi, dengan adanya ketertarikan dari Manchester United, Presiden Lyon Jean-Michael Aulas bakal bekerja keras untuk mempertahankan Da Silva.
Sebelumnya, Aulas baru saja memberikan kontrak profesional untuk penyerang berusia 15 tahun Rayan Cherki musim panas 2019.