Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Komentar Singkat Simon McMenemy soal Undian Kualifikasi Piala Dunia

By Muhammad Robbani - Kamis, 18 Juli 2019 | 14:15 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Simon McMenemy di laga timnas Indonesia Vs Vanuatu yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (15/6/2019). (GERRY LOTULUNG/KOMPAS.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy memberikan komentarnya soal nasib timnas Indonesia hasil undian ronde kedua zona Asia Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia masuk Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia bersama Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Uni Emirat Arab (UEA).

Simon McMenemy ikut hadir langsung menyaksikan pengundian ini yang dihelat di Malaysia, Rabu (17/7/2019).

Baca Juga: 2 Pelatih Berkelas Dihadapi Timnas Indonesia, Salah Satunya Bawa Belanda ke Final Piala Dunia 2010

"Mudah-mudahan kita bisa dapatkan hasil postif," tutur Simon McMenemy singkat, dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI.

TRIBUNNEWS.COM/HERUDIN
Timnas Indonesia sebelum bertanding melawan Turkmenistan pada kualifikasi Piala Dunia 2014 di Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat, Kamis (28/7/2011). Pada pertandingan itu, Indonesia menang 4-3 atas Turkmenistan.

Bagi timnas Indonesia, hasil undian ini sedikit menguntungkan karena sudah terbiasa menghadapi tim-tim dari Asia Tenggara.

Seperti Malaysia, Vietnam, dan Thailand yang merupakan lawan-lawan yang biasa dihadapi pada ajang Piala AFF.

Hanya UEA lawan dari timnas Indonesia yang sedikit asing buat Pasukan Garuda karena bukan berasal dari kawasan Asia Tenggara.