Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Aktivitas Real Madrid dalam bursa transfer pada beberapa musim belakangan, mengubah perwajahan mereka menjadi klub peraup untung.
Real Madrid terkenal sebagai klub kaya raya yang royal dalam melakukan pembelian pemain.
Misalnya, ketika membeli Zinedine Zidane (2001), Cristiano Ronaldo (2009), dan Gareth Bale (2013), Real Madrid selalu memecahkan rekor transfer pemain termahal.
Anggapan klub dengan daya beli tinggi pun tersemat pada Real Madrid.
Namun, menurut Marca yang dikutip BolaSport.com, citra tersebut mulai berubah saat Los Blancos memasuki musim 2013-2014.
Baca Juga: Rodri Disebut The Next Sergio Busquets, Pep Guardiola Mengamini
Mereka yang tadinya boros membeli, kini menjelma jadi klub perekrut talenta muda yang kemudian dijual dengan harga selangit.
Pada musim 2013-2014, Real Madrid melego Mesut Oezil, Gonzalo Higuain, Raul Albiol, Jose Cellejon, dan Pedro Leon.
Kala itu mereka memperoleh penerimaan 113,5 juta euro. Marca mengklaim bahwa nominal tersebut 20 juta euro lebih banyak daripada yang seharusnya mereka terima.