Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Fakhri Husaini Terapkan Aturan Ketat di Skuat Timnas U-19 Indonesia

By Bayu Chandra - Sabtu, 20 Juli 2019 | 18:10 WIB
Pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini. (PSSI.ORG)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Fakhri Husaini, mulai meminta pemain agar tidak menggunakan gawai dan bermain media sosial.

Keberadaan perangkat komunikasi seperti ponsel atau gawai di kalangan pemain sepak bola mulai mendapat perhatian dari Fakhri Husaini.

Pelatih timnas U-19 Indonesia ini tidak ingin pemain kehilangan fokus hanya karena menggunakan perangkat gawai dan bermain media sosial secara berlebihan.

Fakhri Husaini ingin menciptakan timnas U-19 Indonesia yang tangguh sebelum tampil pada ajang Piala AFF U-18 di Vietnam.

Baca Juga: Kebobolan Satu Gol, Timnas U-19 Indonesia Menang Atas Persibo

Dikutip BolaSport.com dari laman Kompas, Sabtu (20/7/2019), demi mencapai tujuan tersebut, Fakhri menerapkan kedisiplinan yang sangat tinggi kepada anak asuhnya.

Salah satu kedisiplinan yang harus dipatuhi pemain timnas U-19 Indonesia adalah pembatasan penggunaan media sosial.

"Ya, memang seperti itu aturannya. Bagi saya, telepon seluler bisa menjadi lawan paling berat. Karena itu, mereka harus dibatasi. Termasuk untuk akses ke media sosial," kata Fakhri.

Baca Juga: Timnas U-19 Indonesia Bawa 26 Pemain untuk Uji Coba di Jawa Timur

Menurut Fakhri, aturan semacam ini sudah berlaku saat dirinya melatih timnas U-16 Indonesia pada tahun 2018.

Pelatih asal Aceh itu menambahkan, setiap pemain timnas U-19 Indonesia juga harus menjaga kebersihan dalam menciptkan kedisiplinan tinggi.

"Jadi, bukan hanya sekadar bermain bola, tapi kami juga melatih pemain agar disiplin, kerja sama, bahkan sampai kebersihan. Semua aspek dilatih. Tim pelatih yang mengatur," ujar Fakhri.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Niat Barcelona memulangkan Neymar sepertinya semakin serius. #barcelona #neymar #psg #transferrumour #ligue1 #laliga #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P