Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ada momen menarik kala megabintang Juventus Cristiano Ronaldo mengikuti sesi latihan jelang laga International Champions Cup 2019 di Singapura.
Laporan langsung jurnalis BolaSport.com, Bagaskara Setyana, dari Singapura.
Juventus telah tiba di Singapura padah hari Sabtu (20/7/2019) siang waktu setempat untuk melakoni laga ICC 2019 melawan Tottenham Hotspur.
Setibanya di Singapura, Juventus hanya beristirahat selama kurang lebih 4 jam.
Baca Juga: Higuain Ambil Nomor 21, Siapa Pemilik Baru Nomor 9 Juventus?
Sore harinya, Si Nyonya Tua melangsungkan sesi latihan di Bishan Stadium.
Dalam sesi latihan tersebut, tampak hampir semua pemain inti Juventus ikut berlatih termasuk sang megabintang Cristiano Ronaldo.
Ada momen menarik kala Ronaldo memasuki lapangan.
Pemain berusia 34 tahun itu datang sedikit terlambat dibanding rekan-rekannya.
Yang menarik, secara kebetulan, tiga pesawat langsung meluncur terbang ke langit seolah menyambut masuknya Ronaldo ke dalam lapangan.
Suara pesawat juga disambut oleh sorak-sorai penonton yang terpana dengan sang megabintang.
Setelah masuk lapangan, Ronaldo langsung mengikuti sesi pemanasan bersama rekan setimnya.
Penonton meneriakkan nama Paulo Dybala padahal sang pemain tak ikut dalam tur di Singapura kali ini pic.twitter.com/BaaFgKnSia
— BolaSport.com (@BolaSportcom) July 20, 2019
Baca Juga: VIDEO - Senggol Zlatan Ibrahimovic, Gelandang Mungil Ini Mencelat
Juventus sendiri akan bertanding melawan Tottenham Hotspur pada hari Minggu (21/7/2019) di National Stadium, Singapura.
Pertandingan itu akan menjadi laga perdana sang juara Liga Italia pada pramusim 2019.
Setelah Singapura, Juventus juga akan menyambangi China dan Korea Selatan.