Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Menang Tipis atas Deltras Sidoarjo

By Taufan Bara Mukti - Sabtu, 20 Juli 2019 | 21:18 WIB
Pemain timnas U-19 Indonesia, Ahmad Imam Zakiri mencoba melewati bek Persibo, Agus Budi dan disaksikan kiper Joko Muharman dalam uji coba di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, 18 Juli 2019. (BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Timnas U-19 Indonesia memenangi partai uji coba kontra Deltras Sidoarjo dengan skor tipis 1-0.

Timnas U-19 Indonesia menjalani uji coba kedua dengan melawan Deltras Sidoarjo di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Sabtu (20/7/2019).

Gelandang asal Surabaya, Brylian Aldama, menjadi pembeda dengan mencetak gol kemenangan bagi timnas U-19 Indonesia.

Brylian Aldama mencetak gol pada menit ke-35 dengan tendangan dari luar kotak penalti yang tak mampu diantisipasi kiper Deltras Sidoarjo.

Baca Juga: Final Piala Indonesia - Persija Jamin Pagar SUGBK Sudah Lebih Kuat

Timnas U-19 Indonesia lebih menguasai jalannya permainan, namun masalah penyelesaian akhir menyebabkan minimnya gol tercipta pada partai ini.

Keunggulan 1-0 untuk timnas Indonesia bertahan hingga interval 45 menit yang pertama.

Di babak kedua permainan tak banyak berubah, timnas U-19 Indonesia masih memegang kendali serangan.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Atasi Arema FC, Madura United Rebut Posisi Kedua

Namun, hingga laga berakhir tak ada gol yang tercipta sehingga timnas U-19 Indonesia menang 1-0 atas Deltras.

Ini merupakan uji coba kedua timnas U-19 Indonesia di Jawa Timur.

Sebelumnya, tim Garuda Nusantara menang 2-1 Persibo Bojonegoro di stadion yang sama, Kamis (18/7/2019).

Dua gol kemenangan timnas U-19 Indonesia atas Persibo dilesakkan oleh Rendy Juliansyah dan Bagus Kahfi.

Adapu satu gol balasan Persibo dibukukan oleh Ananda memanfaatkan bola rebound.

Selanjutnya timnas U-19 Indonesia dijadwalkan akan kembali melakoni laga uji coba dengan melawan Persekabpas Pasuruan pada Senin (22/7/2019).

Baca Juga: Ini Target Manajer Borneo FC di Markas Perseru Badak Lampung FC

Laga yang digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, itu menjadi persiapan terakhir timnas U-19 Indonesia sebelum turun di Piala AFF U-19.

Piala AFF U-19 sendiri akan digelar di Vietnam pada 5 hingga 19 Agustus 2019.

Timnas U-19 Indonesia tergabung di Grup A bersama Myanmar, Laos, Filipina, dan Timor Leste.

Berikut jadwal timnas Indonesia di Piala AFF U-19 2019:

5 Agustus: Indonesia Vs Filipina

7 Agustus: Indonesia Vs Timor-Leste

9 Agustus: Brunei Vs Indonesia

11 Agustus: Indonesia Vs Laos

13 Agustus: Myanmar Vs Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P