Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inilah Kekuatan dan Kelemahan Vinales Menurut Bos Yamaha, Lin Jarvis

By Agustinus Rosario - Senin, 22 Juli 2019 | 17:20 WIB
Pembalap Monster Energy Yamaha, Maverick Vinales berpose usai menangi MotoGP Belanda 2019, Minggu (30/6/2019) (twitter.com/YamahaMotoGP)

Sumbangan Garcia terhadap penampilan Vinales nampak, misalnya, melalui perubahan cara pandang Vinales.

Sebelumnya, Vinales banyak mengejar pencapaian fastest lap daripada keseluruhan balapan.

"Kini kekurangan tersebut telah tertangani," lanjut Jarvis.

Jarvis juga memuji track analyst Vinales, Julian Simon, sebagai seorang 'top man'.

"Kombinasi Garcia dan Simon telah memberi banyak kontribusi positif terhadap penampilan Vinales".

Baca Juga: Konsentrasi dan Fokus Menjadi Kunci Baiknya Performa Marquez

Pada musim ini, tim Monster Energy Yamaha memiliki dua pembalap di tim mereka, yaitu Valentino Rossi dan Maverick Vinales.

Namun, prestasi Vinales lebih mentereng dibandingkan seniornya, ditunjukkan dengan posisinya di klasemen sementara yang setingkat di atas The Doctor.

Saat ini kejuaraan dunia MotoGP sedang memasuki jeda paruh musim, dan baru akan kembali dimulai di GP Ceska, 2-4 Agustus 2019.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P