Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain ini Jadi 'Jimat Keberuntungan' Persib Bandung pada Liga 1 2019

By Nezatullah Wachid Dewantara - Selasa, 23 Juli 2019 | 13:45 WIB
Pemain Persib Bandung, Esteban Vizcarra. (PERSIB.CO.ID)

BOLASPORT.COM - Persib Bandung sepertinya memiliki 'jimat keberuntungan' ketika berhasil mengalahkan lawan-lawannya.

Disadari atau tidak, pemain ini selalu diturunkan dari awal laga pada tiga pertandingan terakhir dan Persib tidak pernah kalah.

Terakhir, Persib Bandung berhasil menang atas tuan rumah PSIS Semarang dengan skor 1-0.

Laga ini dimainkan di Stadion Moch. Soebroto, Kota Magelang pada Minggu (21/7/2019) sore.

Pemain yang berposisi gelandang ini memang tidak menyumbangkan gol maupun assist pada laga tersebut.

Baca Juga: Liga Super Malaysia 2019 Selesai, Saddil Ramdani Pilih ke Malang

Namun, pada pertandingan melawan PSIS yang lalu, pemain ini dilanggar oleh Patrick Mota.

Efeknya, gelandang asing skuad Mahesa Jenar itu diusir dari lapangan oleh wasit.

Pemain Persib tersebut ialah Esteban Vizcarra, pesepak bola naturalisasi Indonesia yang didatangkan Persib sejak awal musim ini.

F ARIEL SETIAPUTRA/TRIBUN JATENG
Gelandang Persib, Esteban Vizcarra (9), berduel dengan gelandang PSIS Semarang, Patrick Mota (8), pad a laga pekan kesepuluh Liga 1 2019 di Stadion Moch Soebroto, Minggu (21/7/2019).