Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Japan Open 2019 - Wahyu/Ade Putus Tren Negatif Wakil Indonesia

By Doddy Wiratama - Rabu, 24 Juli 2019 | 12:34 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso melakukan tos saat menjalani laga melawan Kim Astrup/Anders Skaarup Rasmussen (Denmark) pada babak kesatu Malaysia Open 2019 di Axiata Arena, Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (2/4/2019). (BADMINTON INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Rentetan kekalahan yang dialami dua wakil Indonesia pada hari kedua gelaran Japan Open 2019, Rabu (24/7/2019), akhirnya terhenti.

Sebelumnya, Fitriani dan Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas harus tersingkir dari babak pertama Japan Open 2019 yang digelar hari ini.

Tren positif itu akhirnya terputus setelah Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso sukses meraih kemenangan Japan Open 2019.

Ganda putra Indonesia itu melaju setelah mengalahkan wakil Malaysia, Goh V Shem/Tan Wee Kiong.

Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso menang dalam duel yang berlangsung dua gim, 24-22, 21-10, 

Wahyu/Ade sempat tercecer pada awal laga yang dilangsungkan di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, itu.

Namun saat tertinggal 3-5, pasangan Indonesia itu mulai bangkit dan berbalik meninggalkan Goh V Shem/Tan Wee Kiong lewat tujuh angka beruntun.

Interval gim pertama pun ditutup dengan skor 11-8 untuk pasangan Merah Putih.

Baca Juga: Hasil Japan Open 2019 - Sempat Unggul, Rinov/Pitha Akhirnya Harus Tersisih

Selepas jeda, Goh/Tan langsung tampil menggebrak dengan mencetak lima angka beruntun sebelum langsung disamakan Wahyu/Ade pada kedudukan 13-13.

Setelah itu, laga berlangsung alot dengan diwarnai aksi balas poin yang menyebabkan kedudukan imbang sebanyak enam kali hingga memasuki masa setting point, 20-20.

Duel sengit rupanya terus berlanjut sebelum akhirnya wakil Indonesia sukses meraih momentum dan mengukir dua angka beruntun untuk menutup gim pertama dengan skor 24-22.

Memasuki gim kedua, Wahyu/Ade berhasil tampil menggebrak lewat torehan empat poin beruntun yang mereka bukukan.

Tren positif itu mampu dijaga oleh ganda putra peringkat ke-26 dunia ini untuk terus memimpin perolehan poin.

Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso pada akhirnya mampu unggul tujuh angka, 11-4, pada saat gim kedua memasuki masa interval.

Baca Juga: Link Live Streaming Japan Open 2019 - Marcus/Kevin Akan Tanding Hari Ini

Keunggulan itu membuat pasangan Indonesia ini makin nyaman mengendalikan jalannya pertandingan atas ganda campuran peringkat 15 dunia tersebut.

Bahkan, Wahyu/Ade sempat mencetak enam angka beruntun yang membuat mereka unggul jauh dengan skor 19-8.

Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso akhirnya sukses menutup perlawanan Goh V Shem/Tan Wee Kiong pada gim kedua dengan skor 21-10.

Dengan hasil ini, maka Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso berhak melaju ke babak kedua Japan Open 2019 yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis (25/7/2019).

Pada fase itu, Goh/Tan bakal berhadapan dengan pemenang laga antara Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman) kontra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Sudah genap 2 tahun BolaSport.com menemani Bolasporter. . Terima kasih dukungan dan loyalitasnya. . #hbd #bolasport #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P