Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, belum berubah pikiran mengenai rencana yang ia siapkan untuk Gareth Bale.
Zinedine Zidane sudah lama dikabarkan akan melepas Gareth Bale pada bursa transfer musim panas tahun ini.
Setelah kembali melatih Real Madrid pada pertengahan musim 2018-2019, Zidane memang jarang memainkan Bale.
Selama periode pramusim tahun ini, Bale baru dimainkan oleh Zidane saat laga melawan Arsenal pada Rabu (24/7/2019).
Bale masuk pada babak kedua dan langsung mencetak gol untuk memperkecil ketertinggalan Real Madrid.
Baca Juga: Transfer Andre Silva Gagal, AC Milan Tak Jadi Bisa Gaet Angel Correa?
Zidane pun langsung memberikan apresiasi untuk perubahan instan dari Bale tersebut.
"Bale bermain sangat baik dan saya senang dengan hal itu," kata Zidane seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
Penampilan Bale pada laga melawan Arsenal tidak langsung mengubah masa depan sang pemain.