Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Misi pasangan ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, untuk mempertahankan gelar juara pada Japan Open 2019 masih belum terusik.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo berhasil mencapai babak semifinal setelah mengalahkan wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, pada laga perempat final.
Duet berjulukan Minions itu menang dengan skor 21-14, 22-24, 21-15 di lapangan 1 Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Jumat (26/7/2019).
Baca Juga: Hasil Japan Open 2019 - Redam Antonsen, Jonatan Christie ke Semifinal
Meski berhasil menang dan kian dekat dengan podium kampiun, Marcus/Kevin tak menampik bahwa duel melawan Chia/Soh merupakan salah satu yang terberat.
Sebab, mereka sempat kalah pada gim kedua.
Kekalahan itu, disebut Minions tak lepas dari keinginan mereka untuk segera menyelesaikan permainan.
Imbasnya, Marcus/Kevin justru kerap melakukan kesalahan sendiri.
"Mereka defense-nya bagus, nggak gampang mati. Pada akhir gim kedua, kami buru-buru ingin menyelesaikan, tetapi kami malah membuat kesalahan sendiri," ujar Marcus, dikutip BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Kami lebih mengontrol lawan pada gim ketiga, kami tidak mau cepat-cepat mematikan lagi, soalnya mereka nggak mudah dimatikan dalam satu-dua-tiga pukulan. Kami harus lebih sabar," ucap dia lagi.
Baca Juga: Kejuaraan Asia Junior 2019 - Putri Tersingkir, Tunggal Putri Habis
Senada dengan Marcus, Kevin juga berpendapat sama.
Malah, Kevin sudah menduga laga akan berlangsung sengit mengingat kekuatan ganda putra dunia semakin merata.
"Pada gim pertama kami bermain cukup baik, pada gim kedua juga sudah unggul terus, tetapi kami kemudian banyak melakukan kesalahan sendiri dan lawannya lebih nggak gampang dimatikan (dikalahkan)," kata Kevin.
"Bukan cuma lawan mereka, tetapi kami harus siap lawan siapa pun juga, sudah antisipasi bakal ramai. Sekarang kekuatan sudah merata, jadi antisipasinya ramai," tutur pemain kelahiran Banyuwangi, Jawa Timur, itu.
Baca Juga: Japan Open 2019 - Anthony Akui Terbawa Permainan Kento Momota
Keberhasilan Marcus/Kevin menuju babak semifinal Japan Open 2019 pun mengantarkan mereka untuk melakoni partai ulangan semifinal Indonesia Open 2019.
Ya, Minions akan kembali melawan Li Junhui/Liu Yuchen dari China.
"Li/Liu punya serangan bagus dan nggak gampang buat kesalahan sendiri. Pasti akan ramai, siapa yang akan siap, dia yang akan menang," ucap Kevin.
Selain Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga menjadi wakil ganda putra Indoensia yang mencapai semifinal Japan Open 2019.
Pada putaran empat besar Japan Open 2019, Ahsan/Hendra akan berjumpa dengan wakil tuan rumah, Takeshi Kamura/Keigo Sonoda.