Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semen Padang Libatkan Psikolog, Persebaya Surabaya Asah Lini Serang

By Nezatullah Wachid Dewantara - Sabtu, 27 Juli 2019 | 22:00 WIB
CEO PT Kabau Sirah Semen Padang (KSSP), Hasfi Rafiq, bersama pelatih Semen Padang, Weliansyah, saat mengikuti sesi latihan tim menjelang laga kontra Persebaya Surabaya pada pekan ke-11 Liga 1 2019. (INSTAGRAM SEMEN PADANG)

BOLASPORT.COM - Semen Padang FC dan Persebaya Surabaya akan berduel dalam lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-11 pada Minggu (28/7/2019) malam.

Pelatih Semen Padang, Weliansyah, akan menginstruksikan kepada pemainnya untuk terus menekan pemain Persebaya Surabaya.

"Kami harus melakukan langsung pressure pada menit-menit awal," ujar Weliansyah pada Sabtu (27/7/2019) dilansir BolaSport.com dari TribunPadang.com

"Jangan biarkan dia (Persebaya Surabaya) bisa berkembang, kalau berkembang akan sulit untuk kami," tuturnya.

Baca Juga: GP Jerman 2019 - Duo Mercedes Doakan Hujun Turun di Hockenheimring

Pelatih asal Jakarta tersebut berharap strategi itu dapat mengejar gol pada awal pertandingan.

Apalagi Semen Padang FC bertanding di depan pendukungnya sendiri.

"Untuk menghadapi tim Persebaya Surabaya, segenap tim punya waktu 10 hari setelah menghadapi tim Bhayangkara FC lalu," kata Weliansyah.

Selama 10 hari tersebut, Weliansyah terus melakukan evaluasi dan membenahi tim Kabau Sirah.

Baca Juga: Selain Asensio, Real Madrid Kini Terancam Kehilangan Satu Pemain Lagi