Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kaca Bus Persija Pecah, Marko Simic dan Ryuji Utomo Jadi Korban

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 27 Juli 2019 | 23:54 WIB
Unggahan Instastory dokter tim Persija, Docbro, tentang insiden pecahnya kaca bus yang ditumpangi Persija Jakarta, Sabtu (27/6/2019) (INSTAGRAM DOCBRO)

BOLASPORT.COM - Dua pemain Persija Jakarta, Marko Simic, dan Ryuji Utomo, dikabarkan menjadi korban pelemparan benda tumpul ke bus yang ditumpangi rombongan tim Macan Kemayoran.

Pelemparan itu terjadi seusai official training di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, Sabtu (27/7/2019), jelang final leg kedua Piala Indonesia antara PSM Makassar vs Persija sehari kemudian.

Kabar itu disampaikan secara langsung oleh CEO Persija Jakarta, Ferry Paulus.

Pria yang akrab disapa FP itu mengatakan Marko Simic terkena serpihan kaca dan mengalami luka di tangannya.

Sementara untuk Ryuji Utomo, bek asal Jakarta itu mengalami luka di pahanya.

Sebelumnya, dikabarkan ada satu korban dari ofisial Persija Jakarta, Aditya Julistyawan, atas aksi pelemparan ke bus dari oknum.

Pria yang akrab disapa Bento itu mengalami luka pada bagian dekat matanya.

DOK PERSIJA
Masseure Persija Jakarta, Aditya Julistyawan, menjadi korban pecahnya kaca bus di Makassar.

“Selain Bento ada Marko Simic dan Ryuji Utomo yang terluka. Simic di tangan dan Ryuji di paha,” kata Ferry Paulus selepas KLB PSSI di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (27/7/2019).

Ferry Paulus belum tahu apakah Marko Simic dan Ryuji Utomo bisa bermain atau tidak melawan PSM Makassar.

Sebab, keputusan mereka bermain tergantung dari dokter tim Persija Jakarta.

“Tapi kalau luka seperti itu sebenarnya tidak berat, mungkin psikologinya saja yang terganggu,” kata Ferry Paulus.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P