Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga PSM Makassar Vs Persija Ditunda, PSSI Ingkar Janji Lagi?

By Nungki Nugroho - Minggu, 28 Juli 2019 | 18:30 WIB
(Kiri-kanan) Organizing Committe Piala Indonesia, Iwan Budianto , Plt Ketua Umum PSSI, Joko Driyono, (japrit)

BOLASPORT.COM - PSSI telah memutuskan untuk menunda pertandingan final leg kedua Piala Indonesia 2018 antara PSM Makassar kontra Persija Jakarta.

Duel PSM Makassar melawan Persija Jakarta pada final leg kedua Piala Indonesia 2018 sejatinya digelar di Stadion Andi Matalatta, Makassar pada Minggu (28/7/2019).

Namun, PSSI telah memutuskan untuk menunda pertandingan PSM kontra Persija karena faktor keamanan.

Sehari sebelum pertandingan, ofisial Persija sempat menjadi korban pelemparan oknum-oknum tak bertanggung jawab.

Bus yang ditumpangi rombongan Bambang Pamungkas dkk dilempari batu sehingga membuat kaca bus tersebut pecah.

Baca Juga: Final Piala Indonesia - Persija Terima Keputusan PSSI Tunda Laga Vs PSM

Kejadian itu bahkan membuat beberapa penumpang bus menjadi korban hingga harus mendapat perawatan dan diperban.

PSSI selaku operator turnamen ini pun lantas mengambil tindakan.

Melalui surat bertanda tangan Sekretaris Jenderal PSSI, Ratu Tisha Destria, akhirnya diputuskan untuk menunda duel PSM kontra Persija beberapa jam sebelum laga mulai.

"Atas dasar pertimbangan keamanan dan kenyamanan, laga final kedua Piala Indonesia 2018 kami tunda," kata Ratu Tisha.

PSSI akan segera memutuskan waktu dan tempat pelaksanaan pertandingan final kedua secepatnya.

"PSSI mempercayakan pengembangan sepak bola di Makassar," ujar Ratu Tisha menambahkan.

Baca Juga: Kronologi Penundaan Final Piala Indonesia 2018, PSM Vs Persija

FIRZIE IDRIS/BOLASPORT.COM
Para suporter memadati pintu masuk Stadion Mattoangin, Makassar, jelang final leg kedua Piala Indonesia PSM Makassar kontra Persija Jakarta, Minggu (27/10/2019).

Skuad Macan Kemayoran pun menolak untuk datang ke Stadion Andi Matalatta untuk menjalankan final leg kedua Piala Indonesia 2018.

Terkait hal ini, PSSI berpotensi mengingkari janjinya lagi.

Janji Pertama

MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
HQ Administrator Organizing Commitee (OC) Piala Presiden, Ratu Tisha Destria menjawab pertanyaan wartawan, Selasa (19/3/2019).

Semula, Federasi Sepak Bola Indonesia itu menjanjikan Piala Indonesia bakal rampung pada 7 Juli 2019.

PSSI telah merencanakan Piala Indonesia 2018 digelar selama 426 hari mulai 8 Mei 2018 hingga 7 Juli 2019.

Namun karena beragam alasan, beberapa pertandingan pada turnamen ini harus mengalami penundaan.

Mulai dari duel Persib Bandung melawan Persiwa Wamena, hingga pertarungan Madura United dengan Persebaya Surabaya.

PSSI mengingkari janji pertamanya terkait target selesainya Piala Indonesia 2018 pada 7 Juli 2019.

Baca Juga: Final Piala Indonesia PSM VS Persija Ditunda, Serupa Final Copa Libertadores 2018

Janji Kedua

Setelah itu, PSSI kembali mengumbar janji bahwa Piala Indonesia 2018 akan berakhir pada Juli 2019.

Hal ini dilakukan supaya tidak berlarut-larut mengganggu jalannya kompetisi Liga 1 2019.

Tak hanya itu, dalam waktu dekat timnas Indonesia juga akan berlaga pada Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia dan SEA Games 2019.

Ratu Tisha Destria lagi-lagi dengan lantang mengutarakan bahwa turnamen ini harus selesai Juli dikarenakan padatnya jadwal pertandingan pada 2019.

"Kami targetkan selesai Juli, karena musim selanjutnya 2019-2020, sudah harus dimulai pada Oktober mendatang," kata Ratu Tisha kepada wartawan, Jumat (31/5/2019).

Janji ini sangat berpotensi untuk diingkari lagi oleh pemilik kekuasaan tertinggi di sepak bola Indonesia tersebut menyusul penundaan laga PSM kontra Persija ini.

Praktis, PSSI hanya memiliki tiga hari untuk menepati janjinya bahwa Piala Indonesia 2018 selesai pada Juli 2019.

INSTAGRAM.COM/PIALAINDONESIA
Bek Persija Jakarta, Ryuji Utomo saat merayakan gol yang dicetaknya ke gawang PSM Makassar, pada leg pertama final Piala Indonesia 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (21/7/2019).

Sejauh ini, Piala Indonesia 2018 telah menggeser beberapa jadwal Liga 1 2019 pada pekan keempat dan pekan ke-10.

Baca Juga: Pernyataan Resmi PSM Setelah Penundaan Laga Piala Indonesia Vs Persija

Pada partai final ini, Persija hanya perlu bermain imbang setelah mampu menaklukkan PSM pada leg pertama, Minggu (21/7/2019).

Pada laga tersebut, skuad Macan Kemayoran menang tipis 1-0 atas PSM di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.

Satu-satunya gol dari Persija diciptakan oleh Ryuji Utomo pada menit ke-87.

Patut dinanti, bagaimana keputusan selanjutnya dari PSSI terkait perhelatan leg kedua final Piala Indonesia 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P